39
3558

Yamaha Siapkan Skutik Baru 125cc, Xeon GT atau Nouvo SX?

Last Updated on July 26, 2013 by

GILAMOTOR.com – Yamaha Indonesia tengah mempersiapkan skutik baru bermesin 125cc dengan mendaftarkan uji tipe produk baru di Kementerian Perindustrian dengan nama Yamaha 2SV.

Menurut Executive Vice President Yamaha Indonesia Dyonisius Beti di sela-sela buka puasa bersama di Hotel Borobudur, Jakarta (25/7), Yamaha sedang menguji motor itu sebelum benar-benar siap diluncurkan.

Dengan kehadiran produk baru, Yamaha menargetkan pangsa pasarnya naik menjadi 20-30%. “Tahun ini pangsa pasar harus naik 20-30%,” ucap Dyon.

Yamaha 2SV ditenggarai sebagai skutik anyar Yamaha yang mengendong mesin 124cc. Dan spekulasi juga bermunculan kalau 2SV itu adalah skutik Xeon versi GT seperti Mio GT dan Soul GT atau Nouvo SX seperti yang sudah hadir di Thailand.

Dikatakan Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia, produk itu merupakan pengembangan dari produk yang sudah ada, yang sekaligus sebagai pelengkap dan mengisi kekosongan di segmen itu. “Produk itu untuk melengkapi segmen yang sudah ada, hanya saja cc nya sedikit lebih tinggi,” ucap Eko di tempat yang sama.

Masalah waktu, baik Dyonisuis Beti maupun Eko Prabowo tak mau mengungkapkannya. Namun Eko memastikan akan diluncurkan tahun ini. “Dalam waktu dekat, ditunggu saja. Nanti pasti kita undang. Biar kita sering ketemu,” ucapnya sambil tertawa.