Last Updated on September 12, 2014 by
GILAMOTOR.com – Yamaha R25 berhasil menguasai pasar motor sport 250cc di Indonesia setelah pada Agustus kemarin angka penjualannya berharil mengalahkan competitor di kelasnya.
Tak perlu menunggu waktu lama, hanya dalam waktu dua bulan sejak peluncurannya, R25 mampu memuncaki pasar motor sport. Dari data AISI, di bulan Agustus 2014, Yamaha berhasil melego R25 sebanyak 2.202 unit, unggul tipis atas penjualan Ninja 250 yang hanya 2.159 unit.
Sementara CBR250R yang menggendong mesin dengan konfigurasi berbeda [1 Silinder] dari dua kompetitornya [Ninja 250 dan R25] hanya terjual sebanyak 152 unit.
Pertarungan Yamaha R25 dan Kawasaki Ninja 250 baru memasuki tahap awal. Bisa dilihat setidaknya setelah 6 bulan sejak peluncurannya, apakah uforia R25 akan semakin tinggi atau Ninja 250 akan kembali mendominasi.
Kita tunggu saja esode selanjutnya pertarungan kelas 250cc dua silinder.
Teks: Jayadi | Foto: Jayadi