Photo: Zing.vn
0
3156

Yamaha NM-X, Kembaran NMax Versi Vietnam, Dijual 80 Juta Dong!

Last Updated on September 20, 2015 by

GILAMOTOR.com – Yamaha Vietnam mulai melepas skutik premium anyar berjuluk NM-X bulan ini. Terdengar familiar? Tentu saja, karena NM-X merupakan kembaran Yamaha N-Max yang dijual di Indonesia.

Dan NM-X di Vietnam sendiri memang hasil impor dari Indonesia. Tak heran jika harga jual di Vietnam mencapai 80 juta Dong, atau setara Rp 51 jutaan.

Namun selain nama, nyaris tak ada yang berbeda antar NMax dan NM-X. Seperti bagian mesinnya yang mengusung Blue Core 155cc berpendingin cair. Mesin tersebut sanggup menyalur daya 11,1 kW di 8.000 rpm dan torsi 14,4 Nm per 6.000 rpm.

Sedangkan sistem pengeremannya, mengandalkan sistem cakram ABS di kedua roda dengan kawalan velg 13 inci.