Last Updated on January 28, 2013 by
GILAMOTOR.com. – Satu lagi, Biker Sosialita dideklarasikan, WOW (Woman On Wheels). Sebuah wadah buat lady biker yang nggak cuman jadi boncenger aja, tapi riding motor berkapasitas di atas 250 cc. Chapter Indonesia dilauncing di Summarecon Mall Serpong (26/1) kemarin. “Sebelumnya wanita hanya di-cap cuman ikut bonceng aja tapi di WOW wajib ngendarai moge,†terang Inge Wijaya sebagai Presiden WOW.
Wadah ini sebelumnya udah ada di Malaysia, didirikan pada bulan Juli 2010 oleh President Kuala Lumpur Bikes Club (KLBC), Maznah Zolkifli. Doi juga datang langsung ke Serpong untuk ikut mentasbihkan WOW Indonesia. “Kita mencoba menggandeng wanita khususnya lady biker dalam satu wadah, Indonesia termasuk potensial,†seru biker cewek from KL ini.
Cikal bakal WOW adalah keinginan pemotor wanita untuk punya klub sendiri, bisa sosialita en nongkrong gaya bikers. Bisa melakukan turing dan baksos layaknya kaum pria. WOW saat ini terkumpul 37 anggota dari berbagai klub digandeng, karena moge yang jadi identitas maka kapasitas di bawah 250 cc saat ini nggak diajak bergabung.
Karena WOW sering melakukan safety riding yang langsung dipandu instruksi dari Brigade Motor Polri yang melatih Polwan numpak Harley Davidson. Deklarasi ini dihadiri oleh Nana Sukarna Ketua IMI serta HDCI, beliau mendukung wanita jadi biker hingga mampu meningkatkan kesadaran dan rasa keselamatan berlalu lintas. Kaum sosialita wanita satu ini akan menjadi inspirasi kaum hawa untuk ekspresikan diri, tidak hanya feminin tapi gape riding Moge.