0
2139

Wawan Tembong Jadi Stunt Rider Terbaik Se-ASEAN

Last Updated on May 12, 2015 by

GILAMOTOR.com – Freestyler Indonesia Wawan Tembong menjadi juara dan berhasil menyandang gelar Best of The Best Freetsyler ASEAN dalam Kejuaraan Internasional Freestyle bertajuk ASEAN Stunt Day yang digelar di Senayan, Minggu (10/5/2015).

Wawan mengalahkan 20 peserta lain dari enam negara lainnya antara lain Thailand, Myanmar, Timor Leste, Malaysia, Singapura dan Kamboja. Dewan jurinya dipimpin oleh salah satu freestyler terbaik dunia, Rok Bagoros.

Wawan Tembong, sebelumnya dikenal sebagai jawara freestyle Tanah Air dan telah meraih berbagai gelar juara. Termasuk jawara Kompetisi Freestyle U Mild 2008-2011 untuk kategori bergengsi ‘Best of the Best’.

Dirinya mengatakan bahwa  Asean Stunt Day merupakan gelaran bergengsi dimana para peserta yang berpartisipasi pada kejuaraan ini hanya orang terpilih yang mendapatkan undangan.

“Ajang ini sangat menantang karena pesertanya adalah orang-orang pilihan terbaik di negaranya masing-masing,” kata Wawan.

Di gelaran tingkat nasional, Kegiatan akrobatik di atas sepeda motor atau freestyle memang tengah digemari oleh bikers sebagai mainan yang menantang adrenalin. “Sebagai cowok, kita harus punya mainan. Buat saya freestyler adalah mainan seru yang menantang adrenalin,” tutup Wawan yang didukung penuh oleh sponsornya, U Mild.