Last Updated on July 28, 2017 by Bang Gilmot
PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku distributor utama sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat, terus berupaya meningkatkan kreativitas modifikator dan komunitas Honda di Jawa Barat. Salah satu caranya dengan menggelar Honda Modif Contest (HMC) 2017 di Bandung (23/7).
Mengusung tema We Create We Ride, ajang tahunan yang bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) ini sekaligus menjadi wadah kreativitas modifikator dan komunitas sepeda motor Honda di kawasan Jawa Barat.
“Gelaran HMC bertujuan untuk menciptakan motor yang berani tampil modis dan elegan dengan memberi kesempatan bagi modifikator dan komunitas untuk berkarya. Meskipun dituntut untuk berkarya sesuai karakternya, namun hasil karya tersebut harus tetap aman dan layak dikendarai,” ungkap Direktur Utama PT DAM, Krisgianto Lilikwarga.
Dalam gelaran HMC 2017 kali ini menyajikan enam kelas yang diperlombakan Gilmoters. Untuk sepeda motor Honda produksi tahun 2006 ke atas, dibuka 4 kelas yakni kelas Matic & Cub Stock untuk gaya modifikasi Stock & Stickers / Decals dengan mesin skutik dan cub, Matic & Cub Advance untuk gaya modifikasi Advance & Airbrush / Paintings dengan mesin skutik dan cub, Sport Stock untuk gaya modifikasi Stock & Stickers / Decals dengan mesin sport, Sport Advance untuk gaya modifikasi Advance & Airbrush / Paintings dengan mesin sport.
Selain itu, turut dibuka 2 kelas lainnya yakni kelas Free For All (FFA) untuk modifikasi tipe skutik, cub dan sport dengan gaya modifikasi ekstrim dan All Stock Advance < 2006 untuk motor cub dan sport Honda produksi dibawah tahun 2006 dengan gaya modifikasi Stock / Advance, Stickers / Decals, Airbrush & Paintings.
Ngga hanya kontes modifikasi sepeda motor, dalam acara ini PT DAM juga area riding test bagi yang ingin mencoba produk-produk terbaru sepeda motor Honda. Selain itu, tersedia booth penjualan sepeda motor Honda, Honda Genuine Parts dan Honda Genuine Accessories serta Apparel dengan penawaran diskon yang menarik.
Dan bagi pecinta sepeda motor Honda yang tergabung dalam Ikatan Motor Honda Jawa Barat (IMHJB), HMC juga menjadi sarana untuk silaturahmi Gilmoters. Pasalnya disini juga disiapkan beragam aktivitas berupa Gathering, Fun Community Modification Contest, Interactive Games, Social Media Games, dan Bazaar.
“Pada ajang lomba modifikasi Honda ini, para modifikator HMC 2017 ini memperebutkan beragam hadiah menarik. Kami akan memilih satu pemenang pada setiap kelas untuk dikompetisikan kembali di ajang akbar Final Battle HMC 2017 pada bulan Oktober,” pungkas Krisgianto.(okz)