0
3580

Usung Warna Candy, Kawasaki Z800 2016 Makin Klimis

Last Updated on September 17, 2015 by

GILAMOTOR.com – Kawasaki sudah mempersiapakan warna baru untuk Z800 dan Z800 ABS. Sport naked bike buatan jepang ini akan tampil lebih klimis dan stylish.
Dia-diam, Kawasaki sudah merampungkan penyegaran pada motornya tersebut. Nantinya Kawasaki Z800 dan versi ABS edisi 2016 hadir dalam empat pilihan warna baru.
Warna hijau yang tersedia pada varian flat ebony tetap menjadi ciri khas Kawasaki. Sementara itu, tiga warna lain yang muncul adalah candy plasma blue, candy crimson red dan pearl stardust white.
Selain itu, desain joknya juga dibuat lebih berbeda dari versi sebelumnya. Namun, model ini akan ditawarkan lebih dulu di kawasan Eropa, Canada, China dan Thailand. Serta, tak ada lagi ubahan pada spesifikasi teknisnya.
Semoga bisa menjadi pilihan baru bagi calon konsumen di Indonesia.