0
1191

Usai Digunakan Harian Influencer Ini Buka Suara Soal Yamaha WR155

Last Updated on February 10, 2021 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Pada hakekatnya motor Yamaha WR155 diperuntukan bagi Gilmoters yang suka dengan olah raga off road, pasalnya karekter dan tampilan dari motor ini sudah sangat mempuni. Namun masa pandemi yang tak kunjung usai membuat influencer otomotif harus memendap rasa penasaran akan tenaga Yamaha WR155 saat di lintasan tanah.

Alhasil motor Yamaha WR155 dibawa beraktivitas di dalam kota saja Gilmoters. Memiliki tagline The Real Adventure Partner, menurut Muhamad Aldi Maulana pemilik akun instagram @muhaldilana motor yamaha WR155 memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan baik untuk berkendara harian maupun mendukung hobi berpetualang.

(Baca juga: KNC Indonesia Salurkan Batuan Korban Banjir Kalsel)

Yamaha WR 155R tampil dengan berbagai keunggulan. Design yang keren, fitur yang lengkap, serta performa mesin yang prima dan bertenaga menjadikan motor ini cocok dibawa berpetualang di segala kondisi. Baik on road maupun off road.

“Selama saya pakai Yamaha WR 155, suspensinya benar-benar nyaman. Contohnya saat sedang melintasi rel kereta, tidak terasa keras sama sekali. Benar-benar nyaman,” ungkap Aldi.

Laki-laki yang kini sedang menggeluti bisnis Ikan Cupang ini juga memiliki pengalaman unik saat mengenalkan Yamaha WR 155 pada temannya. “Teman sempat mengira kalau Yamaha WR 155R ini berat dan sangat tinggi. Setelah menjajal motor ini ternyata komentarnya langsung berubah. WR terasa nyaman, ringan, dan tidak terlalu tinggi seperti yang dia duga,” terangnya.

Yamaha WR 155R punya kapasitas mesin 155 cc, SOHC, liquid cooled, 4 langkah dengan teknologi VVA yang membuatnya memiliki daya maksimal 16,7 hp / 10.000 rpm dan torsi 14,3 Nm / 6.500 rpm. Ia juga sudah dilengkapi dengan sistem transmisi manual 6 percepatan, unggul dibanding para pesaingnya yang hanya memiliki 5-speed.

Akselerasinya yang mumpuni, bobot yang ringan, serta tarikannya yang bertenaga namun tetap irit menjadikan motor ini terbaik di kelasnya. Aldi pun mengaku puas dengan perjalanannya mengendarai Yamaha WR 155. Memberikan pengalaman berkendara yang tidak terlupakan, baik perjalanan sehari-hari ataupun perjalanan menantang. Yamaha WR 155R pilihan tepat bagi para petualang.