51
4439

TVS Hadirkan JIVE T-Matic Di PRJ

TVS Hadirkan JIVE Di PRJ
JAKARTA.- PT. TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) selaku ATPM motor TVS di Indonesia, rupanya tahu betul bagaimana menarik konsumen agar terus hadir dan berkunjung ke stand TVS di arena Pekan Raya Jakarta dengan menghadirkan motor terbaru mereka TVS JIVE.
Setelah memajang skuter TVS Qube 2.0 dan berlanjut dengan motor sport yang akan segera hadir ke pasar otomotif Indonesia, TVS Apache RTR 180, kini TVS kembali membawa motor sport mereka yang telah hadir di India, TVS JIVE 110.
Motor sport bermesin 110 cc ini merupakan hasil pengembangan dari RnD TVS Asia Tenggara yang telah mengusung teknologi T-Matic. Teknologi ini diklaim TVS merupakan teknologi motor pertama yang ada pada sebuah motor sport di India yang membuat pengendara bebas merubah gigi tanpa harus menarik tuas kopling.
Yang menarik adalah pencangkokan fitur Anti-Knocking Mecanism. Dengan fitur ini, pengendara tak perlu lagi memindahkan gigi ke posisi lebih rendah saat berhenti di lampu merah, kendati posisi gear berada pada gigi teratas. Hal ini karena pemanfaatan dua kopling, kopling primer dan kopling skunder.
Pada saat berhenti dan posisi gigi berada di gear atas, kopling primer akan bekerja menyesuaikan kebutuhan putaran mesin sehingga motor masih bisa berjalan normal tanpa perlu khawatir mesin akan mati.
Dengan mesin berkapasitas 109.7 cc 4 tak silinder tunggal berpendingin udara, JIVE diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 8.1 bhp pada 7500 rpm. Sementara torsinya diklaim mampu mencapai angka 8.1 Nm pada 5.500 rpm.
Di India, motor ini dibandrol seharga 41 Rupee atau sekitar Rp 8.1 juta rupiah.
“Kehadiran TVS JIVE di PRJ sebenarnya hanya untuk kebutuhan display saja dan melihat respon masyarakat terhadap motor yang TVS datangkan langsung dari India,” jelas Nurlida Fatmikasari selaku Corporate Communication PT TVS Motor Company Indonesia.
Wanita yang akrab disapa Mieke ini juga menjelaskan bahwa motor ini hadir seperti pertamakali TVS hadir di Indonesia. “Saat TVS baru masuk Indonesia pada 2006 silam, TVS belum mempunyai insprastruktur yang memadai, jangankan pabrik, jaringan dealer pun kita belum ada. Tapi kita coba mempelajari pasar dengan ikut pameran dan menghadirkan motor TVS Apache, ternyata sambutanya sangat baik. Begitu juga dengan TVS JIVE ini yang hadir untuk kepentingan research dari RnD TVS Asia Tenggara,” tambah Mieke.
Dalam waktu dekat, TVS juga akan menghadirkan TVS Apache RTR 160 yang telah dimodifikasi. Dan kemungkinan besar TVS juga akan menghadirkan skuter TVS Wego.
TVS Jive Bike Technical Specification:
110cc Four Stroke engine with T-Matic technology
First Bike in India with Automatic Clutch
Max Power: 8.1 Bhp @ 7500 rpm
Torque: 8.1 Nm @ 5500 rpm
Fronr & Rear Alloy Wheels (1260 mm Wheelbase)
Drum Brake
Optical for Electric Start
Under seat storage space to carry small stuffs
Fue Tank Capcity: 12 Litre
Weight: 110 Kgs

JAKARTA.- PT. TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) selaku ATPM motor TVS di Indonesia, rupanya tahu betul bagaimana menarik konsumen agar terus hadir dan berkunjung ke stand TVS di arena Pekan Raya Jakarta dengan menghadirkan motor terbaru mereka TVS JIVE.

Setelah memajang skuter TVS Qube 2.0 dan berlanjut dengan motor sport yang akan segera hadir ke pasar otomotif Indonesia, TVS Apache RTR 180, kini TVS kembali membawa motor sport mereka yang telah hadir di India, TVS JIVE 110.

Motor sport bermesin 110 cc ini merupakan hasil pengembangan dari RnD TVS Asia Tenggara yang telah mengusung teknologi T-Matic. Teknologi ini diklaim TVS merupakan teknologi motor pertama yang ada pada sebuah motor sport di India yang membuat pengendara bebas merubah gigi tanpa harus menarik tuas kopling.

Yang menarik adalah pencangkokan fitur Anti-Knocking Mecanism. Dengan fitur ini, pengendara tak perlu lagi memindahkan gigi ke posisi lebih rendah saat berhenti di lampu merah, kendati posisi gear berada pada gigi teratas. Hal ini karena pemanfaatan dua kopling, kopling primer dan kopling skunder.

Pada saat berhenti dan posisi gigi berada di gear atas, kopling primer akan bekerja menyesuaikan kebutuhan putaran mesin sehingga motor masih bisa berjalan normal tanpa perlu khawatir mesin akan mati.

Dengan mesin berkapasitas 109.7 cc 4 tak silinder tunggal berpendingin udara, JIVE diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 8.1 bhp pada 7500 rpm. Sementara torsinya diklaim mampu mencapai angka 8.1 Nm pada 5.500 rpm.

Di India, motor ini dibandrol seharga 41 Rupee atau sekitar Rp 8.1 juta rupiah.

“Kehadiran TVS JIVE di PRJ sebenarnya hanya untuk kebutuhan display saja dan melihat respon masyarakat terhadap motor yang TVS datangkan langsung dari India,” jelas Nurlida Fatmikasari selaku Corporate Communication PT TVS Motor Company Indonesia.

Wanita yang akrab disapa Mieke ini juga menjelaskan bahwa motor ini hadir seperti pertamakali TVS hadir di Indonesia. “Saat TVS baru masuk Indonesia pada 2006 silam, TVS belum mempunyai insprastruktur yang memadai, jangankan pabrik, jaringan dealer pun kita belum ada. Tapi kita coba mempelajari pasar dengan ikut pameran dan menghadirkan motor TVS Apache, ternyata sambutanya sangat baik. Begitu juga dengan TVS JIVE ini yang hadir untuk kepentingan research dari RnD TVS Asia Tenggara,” tambah Mieke.

Dalam waktu dekat, TVS juga akan menghadirkan TVS Apache RTR 160 yang telah dimodifikasi. Dan kemungkinan besar TVS juga akan menghadirkan skuter TVS Wego.

Spesifikasi Teknik TVS Jive :

110cc Four Stroke engine with T-Matic technology

First Bike in India with Automatic Clutch

Max Power: 8.1 Bhp @ 7500 rpm

Torque: 8.1 Nm @ 5500 rpm

Fronr & Rear Alloy Wheels (1260 mm Wheelbase)

Drum Brake

Optical for Electric Start

Under seat storage space to carry small stuffs

Fue Tank Capcity: 12 Litre

Weight: 110 Kgs