0
380

Tips Sehat DirumahAja Ala Instruktur Safety Riding DAM

Last Updated on May 28, 2020 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Kesehatan merupakan salah satu hal penting yang harus selalu kita jaga, karena kesehatan mencakup segala aspek dalam kehidupan kita, mulai dari beraktivitas sehari-hari seperti bekerja, berolahraga, bahkan berkendara menggunakan sepeda motor pun membutuhkan fisik yang prima Gilmoters.

Fisik yang kurang baik akan menyebabkan berkurangnya tingkat konsentrasi pada otak kita saat berkendara, sehingga akan membahayakan kita sebagai pengendara ataupun orang lain misalnya mengantuk.

Ludhy Kusuma selaku Safety Riding Development Section Head PT Daya Adicipta Motora sangat menyarankan utuk olahraga selama 20 menit setiap hari, ini menjadi salah satu cara yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh kita,” buka

Berikut beberapa tips sehat dirumah aja dari instruktur safety riding DAM, diantaranya :

1. Push up

Push up merupakan salah satu olahraga ringan yang dapat dilakukan di rumah dengan mudah. “Selain itu, push up dapat berfungsi memperkuat kekuatan tangan pengendara saat berkendara,” ujar Ludhy. Gerakan push up dilakukan sebanyak empat set dan setiap set nya dilakukan sebanyak 15 kali hitungan.

2. Sit up

Sit up merupakan gerakan yang dilakukan untuk melatih otot perut kita Gilmoters. Lakukan sit up sebanyak 4 set masing-masing 15 kali.

3. Squat

Selain kedua olahraga di atas squat juga merupakan sebuah olahraga yang bisa kita lakukan di rumah. Karena untuk melakukan squat tidak membutuhkan sebuah ruangan yang cukup besar atau lebar. Salah satu cara untuk melakukan olahraga squat adalah di awali dengan posisi berdiri berlanjut setengah jongkok kemudian kembali ke posisi berdiri seperti semula. Gerakan ini dilakukan sebanyak empat set masing-masing 15 kali. “Melakukan squat dengan rutin dapat berfungsi untuk memperkuat kekuatan otot pada kaki dan paha,” jelas Ludhy.

4. Jumping Jacks

Hal yang pertama kali dilakukan dengan memposisikan badan dengan berdiri tegak. Kemudian melompat dengan kedua tangan keatas dan diiringi dengan posisi melebar. Setelah melompat kembali dan gerakan kembali seperti semula. Lakukan gerakan ini secara berulang agar tubuh lebih sehat dan mengeluarkan banyak keringat. “Gerakan ini bisa berfungsi melatih otot kaki ketika berkendara, memudahkan dalam menjaga keseimbangan motor. Kita bisa melakukan jumping jacks pada pagi atau sore hari dan gerakan ini mudah serta dapat dilakukan dimana saja, baik di dalam ruangan maupun diluar ruangan, juga tidak memerlukan tempat yang lebar atau besar,” ujar Ludhy.

5. Plank

Selain melakukan olahraga sit up, plank juga dapat dilakukan untuk membentuk otot perut. Salah satu cara untuk melakukan plank dengan mengambil posisi push up kemudian menekuk siku hingga nantinya membentuk 90 derajat. Kemudian tahan badan dengan menggunakan bagian dari telapak tangan hingga menuju siku. Lakukan gerakan ini hingga kita merasa tidak kuat lagi untuk menahannya. Usahakan agar kita bisa melakukan plank dengan minimal selama 30 detik. Sekiranya belum bisa melakukannya, dapat mengganti tumpuan kaki dengan menggunakan lutut sama seperti melakukan push up.

“Lakukan olahraga-olahraga sederhana tersebut dirumah secara rutin untuk tetap menjaga keadaan tubuh kita selalu sehat dan prima walau sedang dirumah aja,” kata Ludhy. Selain gerakan di atas, kita bisa mengkombinasikannya bersamaan dengan senam menggunakan lagu ataupun olahraga yang kita sukai agar berolahraga menjadi lebih menyenangkan dan tidak menjadi beban untuk kita semua.