Last Updated on March 24, 2015 by
GILAMOTOR.com – Honda tampaknya selalu ingin berinovasi dengan desain motor-motor anyar keluarannya. Hasilnya, beberapa motor berdesain ‘out of the box’ sukses meluncur. Seperti Honda Ruckus, Zoomer-X atau bahkan CS-1.
Dan kini, pabrikan berlogo sayap tersebut coba menghadirkan satu lagi motor berpenampilan nyeleneh, berjuluk Honda Bulldog.
Yup, motor konsep yang mendebut di ajang Osaka Motorcycle Show belum lama ini memang menarik. Bagaimana tidak, desain tampangnya dirancang sangar dengan sepasang headlamp bulat dengan aksen lamp guard besar.
Sementara bentuk tangkinya terlihat besar dan jelas mendominasi bagian tengah motor. Beralih ke belakang, desain minimalis terpancar dari bentuk jok dan knalpot model enduro yang tampak seperti motor retro.
Masih kurang nyentrik? Lihat saja paduan kelir bodi yang didominasi hitam doff dengan aksen kontras biru pucat. Tak hanya itu, bagian roda dibenamkan lingkar velg 15 inci berbalut ban knobby.
Soal mesin, Honda mempersenjatai Bulldog dengan mesin 400cc pendingin cair dua silinder segaris.