Last Updated on May 25, 2018 by Bang Gilmot
GilaMotor.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memamerkan dua motor baru Suzuki di pameran Jakarta Fair 2018. Salah satunya yang cukup menarik perhatian adalah Suzuki Intruder 150. Sebuah cruiser yang lebih dulu diperkenalkan di India dan menjadi primadona mereka yang doyan riding jarak jauh.
Sejatinya, nama Suzuki Intruder telah lama lahir. Berawal dari kemunculannya pada tahun 1985 sebagai penantang Harley-Davidson di pasar Amerika berbekal mesin V-twin yang dipakai. Namun, kenyataannya kini Suzuki Intruder juga ditawarkan dalam versi 150 cc.
[Baca juga: Suzuki Umumkan Harga Perkenalan Nex II]
Kehadiran Suzuki Intruder 150 di Jakarta Fair 2018 memang masih bersifat perkenalan. Namun apabila memang benar diluncurkan, pastinya akan menambah variasi model motor yang tersedia di pasaran. Berangkat dari situ mungkin sebagian Gilmoters ada yang penasaran dengan spesifikasinya.
Suzuki Intruder 150 menggunakan mesin satu silinder 4-tak dilengkapi dengan pendingan udara. Mesin berkapasitas 154,9 cc tersebut memiliki tenaga puncak 14,8 ps @ 8.000 rpm dan torsi tertinggi 14 Nm @ 6.000 rpm. Mesin tersebut dipasangkan dengan ransmisi manual 5 percepatan. Sedangkan, distribusi bahan bakar sudah menggunakan fuel injection.
Kalau dilihat dari segi tampang, Suzuki Intruder 150 cukup unik dengan fairing besar yang menyatu dari samping hingga bagian tangki bahan bakar. Keunikan desain itu juga bisa dilihat pada desain lampunya. Sekilas, tampilannya secara keseluruhan mirip dengan Kawasaki Vulcan, setuju nggak?