GILAMOTOR.com – Motor ini kurang pamor, namanya nggak pernah kedengeran di Indonesia soalnya ini motor adanya di Denmark. Tapi ini motor pertama di dunia yang udah lolos emisi Euro4. Tingkatan standar emisi tertinggi untuk kelas sepeda motor. Padahal peraturan standar emisi Euro4 baru akan diberlakukan pada 2016 sampai 2020.
Berbeda dengan motor-motor yang bro en sis sering denger namanya dan sering lihat di jalanan atau di internet atau bahkan motor yang bro en sis punya sekarang, mereka belum sampai di tingkat itu. Nama motornya Lauge Jensen. Baru denger kan..?
Motor ini nggak seperti motor-motor kebanyakan yang sudah ada di pasaran dan bro en sis bisa langsung beli. Motor ini harus pesan lebih dulu, baru deh motor itu dibuatin untuk sampean. Makanya motor ini jadi terkesan sangat-sangat eksklusif. Sangat personal dan jadi motor cruiser premium bagi konsumennya.
Diberitakan Independent.com.mt, Lauge Jensen jadi produsen motor pertama di dunia yang lulus standar emisi Euro4. Pabrikan motor asal Denmark ini sudah 2 tahun jadi motor yang punya standar emisi Euro4 dan terus berusaha mempertahankan dan meningkatkan inovasi serta prestasi mereka. Motor itu punya mesin 1.800cc dengan konvigurasi mesin V-twin. Jeroannya mereka produksi sendiri untuk mendapatkan emisi yang ramah lingkungan. Mereka memproduksi pistonnya, camshaft, knalpot dan catalytic converter. Bahkan mereka membuat software sendiri untuk sistem injeksinya.
Kata Director of Development, Uffe Lauge Jensen, di Lauge Jensen, mereka berfikir mesin sebagai jantung motor dan itu sangat penting membuatnya kuat dan sehat. Seperti kita semua yang mau punya jantung sehat dan kuat. “Jadi yang pertama lolos standar Euro4 mungkin bukan jadi perhatian utama konsumen kami, tapi itu akan memberi mereka keyakinan bahwa mereka memiliki motor yang fantastis.â€
“Lauge Jensen bukan masalah standar hidup saat ini, tapi buat orang-orang dari masa depan, dan menunjukkan kepada dunia bawha perusahan kecil di Denmark ini membuat motor sangat berarti, ramping dan hijau.â€
Harga motor ini mulai 52.800 Euro atau sekitar Rp 776-an juta. Kalau pemesannya pengen katemnya banyak harganya pun beda lagi, lebih mahal.