Dok. Foto: Suzuki France
0
347

Suzuki V-Strom 800DE Rally Edition, Ramaikan Pasar Eropa

Last Updated on August 4, 2024 by Admin Gilmot

Sepertinya Suzuki bekerja keras untuk terus memperbarui lini produknya di segmen motor petualangnya. Pabrikan asal Hamamatsu, Jepang ini baru-baru meluncurkan varian Suzuki V-Strom 800DE.

Motor ini dirilis dengan spek yang lebih tinggi dari versi standarnya. Selain itu, juga dihadirkan opsi Rally Edition.

Suzuki V-Strom 800DE Rally Edition ini baru-baru ini dirilis di Perancis untuk pasar di Benua Biru, alias Eropa. Tak tanggung-tanggung, motor ini bakal jadi penantang berat bagi BMW Motorrad F 850 GS dan KTM Adventure 790. Dua motor ini sudah lebih dulu populer dan merupakan motor petualang buatan pabrikan Eropa.

Untuk pertama kalinya, V-Strom ini tidak lagi menggunakan mesin V-Twin seperti pendahulunya, tetapi menggunakan mesin baru 2 silinder DOHC paralel twin berkapasitas 776cc yang dikembangkan di Hamamatsu, Jepang.

Salah satu keunggulan pada versi terbarunya ini yakni tersedia komponen add-on yang bakal mendukung motor ini buat digunakan di medan offroad ekstrem. Wah, sepertinya bakalan sangat menarik ya.

Motor ini kabarnya juga bakal dipasarkan di ASEAN. Salah satu negara yang dipastikan bakal menjadi pasar motor adventure ini yakni Malaysia sekitar kuartal ketiga tahun ini. Bagaimana dengan Indonesia? Belum ada kabar jelas apakah motor ini bakal mengaspal di sini atau tidak.

Meski bukan lagi menggunakan mesin V-Twin, tetapi penggunaan konfigurasi ‘engkol 270 derajat’ memastikan mesin paralel-twin ini menghasilkan nada suara yang hampir identik dengan platform V-Twin.

Mesin motor ini memang dibuat lebih cocok digunakan untuk offroad. Sistem pendinginnya sendiri ada dua cara agar mesin bekerja lebih optimal.

Pertama, pada bagian radiator disematkan System Inlet Control Thermostat Valve yang bekerja dengan menjaga suhu mesin tetap konsisten. Kedua, temperatur mesin tetap rendah dengan bantuan sistem pendingin cair yang kompak.

V-Strom 800DE Rally Edition tampil trendy dengan kombinasi warna biru tua dan kuning. Kesan mewahnya terdapat pada bagian velg dengan sentuhan warna emas atau gold. Sementara bagian knalpot dan rangka memberikan kesan sporty dengan warna hitam.

Untuk lampunya sudah sangat kekinian dengan menggunakan fitur full LED. Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan windshield adjustable.

Motor ini juga dilengkapi dengan fitur untuk mendukung berkendara di area offroad. Di antaranya handguard, crashbar yang berfungsi sebagai pelindung bodi sekaligus braket lampu kabut, serta engine cover yang melindungi bagian bawah mesin.

Untuk harga, V-Strom 800DE Rally Edition ini dibanderol 12.999 euro atau setara Rp213,2 juta. Menarik ya?