59
4248

Suzuki Siapkan Streetfighter 250cc?

Last Updated on February 1, 2011 by

GILAMOTOR.com, Jakarta. – Kendati pihak Suzuki Indonesia yang diageni oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), belum mau mengungkapkan varian motor apa saja yang akan diluncurkan di Indonesia pada 2011, namun rumor yang beredar tentang motor sport bermesin 250 cc cukup nyaring.

Bahkan beberapa kalangan mengatakan bahwa motor sport 250 cc tersebut akan diluncurkan pada pertengahan tahun ini.

Salah satu sumber Gilamotor.com yang mengaku kenal dekat dengan orang dalam Suzuki mengatakan, bahwa motor bermesin 250 cc itu bergaya streetfighter.

“Informasi yang saya terima baru model dan kapasitas mesinnya saja. Modelnya streetfighter seperti Suzuki GSR 250 lah,” kata sumber.”

Saat ditanya kapan motor tersebut akan diluncurkan, sumber mengatakan belum tau pastinya karena pihak dalam Suzuki juga belum mau mengungkapkannya.

Memang Suzuki mengakui bahwa pihaknya akan menghadirkan lebih banyak motor baru di 2011 ini banding dengan tahun 2010 lalu. Baik itu facelift atau minor change, mayor change, dan total baru.

Sayangnya pihak Suzuki juga enggan untuk memberikan keterangan lebih jauh tentang produk apa saja yang akan hadir di tahun ini.

Ok, benar atau tidaknya rumor tersebut, kita tunggu saja langkah Suzuki di tahun Kelinci.

Penulis/Foto : Jay/Istimewa