GILAMOTOR.com – Melihat pasar motor sport dan matik yang masih gemuk, Suzuki Indonesia nggak tinggal diam. Walau start paling belakangan, mereka tetap akan menyesaki pasar ini dengan produk barunya.
Saat peluncuran empat mogenya, Gilamotor.com kembali menyinggung kabar kedatangan Suzuki Gixxer 150. “Perkembangan motor saat ini di sport 150 dan matik,” kata Yohan Yahya, GM Marketing 2W PT Suzuki Indomobil Sales [SIS].
Seperti kita tahu, motor sport bermesin 150cc milik kompetitior sudah memenuhi pasar Indonesia lebih dulu. Dan, munculnya Suzuki Gixxer 150 di India memberi harapan baru bagi Suzuki untuk bisa bermain di kelas yang sama.
“Kita akan masuk di kelas 150,” yakin Yohan. Tapi, kendalanya adalah Gixxer yang dirilis di India masih karburator. “Gixxer kalau mau masuk Indonesia harus injeksi. Mudah-mudahan tahun depan,” ucapnya lagi.
Sementara untuk pasar matik, pabrikan berlambang ‘S’ ini diyakini bakal menghadirkan generasi terbaru Suzuki Nex FI. Malah, wajah skutiknya itu sempat beredar di dunia maya. Nggak lagi mungil, Nex FI anyar itu justru lebih gemuk dengan ubahan signifikan di bagian bodinya.
Dengan rombakan tersebut, New Suzuki Nex FI sepertinya bisa bersaing dengan Honda BeAT FI atau Yamaha Mio J. Namun, Yohan bungkam soal peluncurannya. Kemungkinan dia (New Suzuki Nex FI) akan mendebut di ajang Internasional Motor Show 2014, Oktober nanti. Kita tunggu saja!
Teks : Ary | Foto : Suzuki