Last Updated on December 13, 2021 by Admin Gilmot
Gilamotor.com – Sejak 2016 Ducati Scrambler sudah mendarat di Indonesia, namun seiring berjalannya waktu membuat distributor resmi Ducati di Indonesia menghilang tanpa pamit, Gilmoters. Kini di tahun 2019 PT. Cakra Motor Sports mengambil posisi sebagai distributor baru untuk motor Ducati di Indonesia.
Pada Minggu (7/4) kemarin PT. Cakra Motor Sports resmi menegaskan posisinya sebagai distributor resmi Ducati di Indonesia dengan turut membawa empat motor Ducati Scrambler ke hadapan para bikers. Motor dengan status CBU rakitan Thailand itu memiliki beberapa pembaharuan yang diusung oleh Ducati dengan fungsi memberikan kenyamanan bagi konsumennya dan membuat tampilan lebih fresh, Gilmoters.
(Baca juga: Ducati Diavel 1260 2019 Punya Tampang Sangar Abis)
“Pada kesempatan hari ini kami akan memperkenalkan produk terbaru dari Scrambler Ducati yang saya yakini akan menjadi tren yang positif bagi para pecinta moge di Indonesia serta menjadi peluru baru bagi kami. Hari ini sekaligus momen bagi kami untuk memperkenalkan PT Cakra Motor Sports (CMS) sebagai perusahaan yang kini menangani langsung penjualan dan purnajual Ducati di Indonesia,” kata Faby Tsui COO PT. Cakra Motor Sports.
Empat Ducati Scrambler yang dibawa yaitu Ducati Icon, Ducati Dessert Sled, Ducati Full Throttle dan Ducati Café Racer. Keempat varian ini memiliki harga yang cukup mahal oleh sebab itu wajar saja jika konsumen unit baru Ducati bisa mendapatkan layanan ekstra seperti free service selama dua tahun.
Scrambler Ducati Icon
Scrambler Ducati Icon adalah hasil pertama dari Joyvolution. Dengan mesin baru berkapasitas 803cc, aluminium dari panel samping baru yang lebih besar, cocok dengan baja dari tangki bergaya teardrop.
Mesin yang dicat hitam, sirip kepala silinder, dan velg yang sesuai jika disandingkan dengan mesin Ducati Scrambler Icon ini memberikan penampilan yang memikat. Ditambah penggunaan lampu utama DRL dan lampu sein yang dikemas menggunakan LED.
Scrambler Ducati Dessert Sled
Scrambler Ducati Desert Sled menjadi semangat sepeda motor off-road klasik Amerika tanpa menghilangkan esensi Scrambler Ducati. Dengan kerangka merah, kursi baru dengan jahitan yang terkoordinasi warna dan spoked wheel dengan velg hitam, motor ini lebih canggih dari versi sebelumnya.
Desert Sled yang baru juga dilengkapi dengan Mode Off Road Riding yang memungkinkan pelepasan ABS untuk membuat manuver-manuver yang dilakukan di “Dirt” atau tanah menjadi lebih liar dan menyenangkan.
Posisi berkendara dan suspensi Kayaba yang dapat disetel juga menjadikan unit ini menjadi lebih menyenangkan untuk dikendarai. Karakter off-road yang kokoh terlihat dari pelindung headlight mesh, high mudguards (dirancang khusus untuk versi ini) dan skid pan engine.
Scrambler Ducati Full Throttle
Full Throttle baru terinspirasi dari Flat Track Scrambler dan dikendarai oleh pembalap California Frankie Garcia di 2018 American Super Hooligan Championship. Dengan warna tangki hitam kuning, bagian belakang yang serba baru dilengkapi kursi khusus dan plat nomer berbingkai putih, motor ini memiliki nuansa “Dirt Track” yang sangat kental. Stang rendah – ringan dan ergonomis – spatbor depan kokoh dan knalpot dua – peredam menambah kekhasan Scrambler Full Throttle.
Scrambler Ducati Café Racer
Dengan corak baru, Café Racer terinspirasi dari Desmo legendaris Ducati 125GP dan grafis Silver Ice Matt dengan bingkai biru 17 inci spoked wheels dan aluminium bar-end mirror memberikan tampilan motor balap tahun 60-an yang keren, sementara pompa rem depan radial modern memberikan kinerja pengereman yang setara dengan motor sport.
Dan masih ada lagi, knalpot dengan dual pipa knalpot, ujung hidung, pemegang lateral (dengan nomor 54 untuk menghormati Bruno Spiaggiari) dan mudguard kokoh adalah referensi yang jelas untuk motor yang meraung di jalan-jalan Inggris di tahun 60-an.
Untuk Gilmoters yang berminat dengan varian terbaru Ducati kalian bisa datang langsung ke Ducati Flagship Store (DFS) di bilangan Kemang, Jakarta Selatan. Ke empat motor Ducati ini memiliki harga motor yang berbeda – beda dengan status off-the-road untuk Ducati Icon dijual Rp 369 juta dan Ducati Dessert Sled, Full Throttle, dan Café Racer dijual Rp 429 juta.