0
948

Smoked Garage Sajikan 21 Paket Kustom Kit Eksklusif Motor Royal Enfield

Last Updated on March 1, 2021 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Dunia modifikasi dan kustom yang terus berkembang tentunya mendapat banyak dukungan, mulai dari Agen Pemegang Merk hingga pemerintah Gilmoters. Melihat hal itu tentunya membuat banyak dari builder dan modifikator berlomba untuk menyajikan sebuah karya yang terbaik dan eksklusif.

Smoked Garage workshop asal Denpasar, Bali yang kini bermarkas di Bintaro mulai memberikan karya ekslusif yang bisa Gilmoters miliki dalam jumlah terbatas. Paket ekslusif yang diberikan yaitu kustom kit untuk motor Royal Enfield Himalayan dan Royal Enfield Interceptor Gilmoters, dari masing – masing tipe hanya tersedia 21 unit Gilmoters.

(Baca juga: Cara Tepat Melakukan Pengereman Dikala Hujan)

Nicko Eigert, punggawa sekaligus builder Smoked Garage, menjelaskan inspirasi desain utama dari kedua motor ini adalah keinginan untuk keluar rumah dan menghirup udara bebas, setelah kurang lebih setahun mendekam di rumah dan terpaku pada layar TV.
“Off/Grid Edition mengajak pengendara menemukan kembali esensi terbaik dari mengendarai sepeda motor, di mana kita bisa menjauh dari semuanya dan menjelajahi tempat-tempat baru,” cerita Nicko.

Nicko menambahkan, motor custom Off/Grid Edition adalah sahabat sempurna dalam setiap perjalanan, baik itu untuk mengarungi jalan raya ataupun menapaki lika-liku medan berat. Lebih lanjut Nico menerangkan terpilihnya angka 21 untuk perayaan menyambut 2021 agar menjadi titik balik kita keluar rumah dan menjelajah.

Kustom kit ini bisa Gilmoters tebus dengan harga Rp 40 juta diluar harga motor, dan paket ini bisa kalian dapat jika kalian menebus motor baru dari diler Royal Enfield yang kini sudah tersedia di Jakarta, Tangerang, Depok, Cibubur di bawah bendera PT Nusantara Batavia International.

Paket kustom kit berjumlah lebih dari 20 item yang akan memperkuat konsep dari masing – masing motor Gilmoters, proses pemasangan plug n play juga menawarkan hasil yang presisi Gilmoters.

Pemasangan paket kustom kit seperti ini dikatakan bisa menggugurkan garansi, namun secara kualitas patut diacungi jempol Gilmoters. Seperti yang sudah Gilmoters ketahui karya dari Smoked Garage sudah cukup dikenal oleh builder nasional ataupun luar negeri.

Bagi Gilmoters yang berminat oleh karya kustom kit dari Smoked Garage kalian bisa lebih dulu menebus motor Royal Enfield Himalayan Rp 114.300.000 dan Interceptor Rp 205.700.000 sementara untuk paket kustom kit Gilmoters harus menambah uang sebesar Rp 40 juta dan menggu selama satu bulan lamanya Gilmoters.