2
520

Sasis Baru Kurang Tokcer, Rossi Pilih Sasis Lama

Last Updated on May 10, 2013 by

GILAMOTOR.com – Rossi nampaknya  lebih memilih menggunakan sasis lama seperti yang digunakan di tiga seri lalu dibanding sasis baru karena Rossi merasa bahwa sasis baru tidak memberikan perubahan yang signifikan.

Sebelumnya Rossi mencoba sasis terbaru di final test resmi akhir Maret sebelum balapan sesungguhnya dimulai.

Kondisi panas dan lembab di Jerez membuat pembalap 34 tahun ini mendapat kesempatan yang baik untuk pengetesan. Dan ia tercatat sebagai pembalap tercepat ke lima selama test.

Juara dunia sembilan kali mencatat 1.39.397 tertinggal 0.573 detik dari Marc Marquez.

Tapi Rossi tidak merasakan adanya perubahan ketika mencoba sasis baru dan Rossi menjatuhkan pilihannya ke sasis lama yang membawanya ke podium kedua, peringkat ke enam dan empat di tiga balapan awal.

Seperti yang di katakana oleh Rossi “Aku telah mencoba sasis ini di bulan Maret lalu dan saat itu kondisinya buruk tapi kurang lebih aku tahu itu sasis yang sama dan aku tetap dengan sasis lamaku yang telah aku pakai di tiga balapan sebelumnya,” ucap Rossi.

“Hari ini adalah hari yang baik dan tepat rasanya mencoba mendalami part baru di cuaca yang mendukung untuk membandingkan langsung dengan tipe ban yang sama. Memang ada sedikit perubahan di bagian depan yang lebih baik namun agak sulit untuk akselerasi. Jadi kami akan tetap menggunakan sasis lama.”