Helm motor
3
1686

Sabun Bukan Pilihan untuk Merawat Helm Motor

Last Updated on July 30, 2018 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Banyak dari Gilmoters yang masih menggunakan sabun untuk membersihkan helm motor? Padahal cara ini terbilang tidak tepat. Bahkan bisa menurunkan kualitas helm.

Saat membersihkan pastinya Gilmoters akan mencopot bagian-bagian yang terdapat pada helm, guna memaksimalkan hasil akhir asalkan bisa merangkainya kembali.

(Baca juga : Kenali Juga Bagian Bagian Helm Dan Fungsinya)

Namun pemilihan sabun yang memiliki zat kimia pembersih seharusnya tidak digunakan untuk helm. Pasalnya, zat pembersih pada sabun bisa membuat lapisan helm dan visor terus mengelupas saat helm dibersihkan. Hal ini diungkapkan oleh Irwan, Technical Support DeRide.

“Untuk membersihkan helm terutama pada visor, tidak dianjurkan menggunakan cairan sabun. Cukup dengan air mengalir dan dibasuh. Karena zat kimia pada sabun bisa berpengaruh pada lapisan visor (hard coating),” ujarnya.

Lapisan pada visor biasanya terdapat di helm – helm motor branded dengan harga yang cukup menguras kantong Gilmoters, alias mahal. “Soalnya ada lapisan tipis (penghilang embun). Deterjen dapat mengelupas lapisan tipisnya itu, apalagi kalau sudah lecet. Kemudian visornya juga bisa cepat buram,” ungkapnya.

Untuk keseluruhan, bagian helm bisa dibersihkan dengan lap mikrofiber. Selain dibasuh oleh air, lap mikrofiber diklaim juga ampuh untuk menghilangkan debu yang menempel pada helm motor. (abi)