Photo: Gilamotor.com/Ilham
0
1467

Rossa Siap Jadi Konsumen Pertama Motor Listrik ITS

Last Updated on August 28, 2015 by

GILAMOTOR.com – Baru dikenalkan sebagai prototipe, nyatanya motor listrik nasional yang dikembangkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dan Garansindo langsung menyedot perhatian pengunjung ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015.

Bahkan, tak sedikit yang menyatakan berminat untuk menimang skutik yang benar-benar dikembangkan oleh Indonesia ini. Salah satunya adalah penyanyi wanita, Rossa.

Penyanyi bernama lengkap Rossa Roslaina Sri Handayani ini mengaku sangat tertarik untuk memiliki skutik tersebut jika sudah dijual umum. “Saya tertarik, bahkan kalau bisa saya mau jadi konsumen pertama motor listrik nasional ini,” ujarnya.

Dirinya juga mengaku jika bisa mengendarai motor jenis skutik. “Ini matik kan ya? Kalau matik saya bisa kok,” katanya sembari tertawa.

Lebih lanjut penyanyi asal Sumedang, Jawa Barat ini mengaku ada motivasi lebih jika nanti akan memiliki skutik tersebut.

Menurutnya ada dua sisi positif yang akan didapat saat membeli skutik ini. “Yang pertama, jelas untuk menghargai karya anak bangsa. Karena motor ini memang dari nol, dikembangkan oleh tenaga-tenaga ahli dari Indonesia.”

Keuntungan selanjutnya, yakni untuk menjaga lingkungan. “Motor listrik ini tak butuh bensin. Sehingga selain hemat, juga lebih ramah lingkungan karena tak mengeluarkan emisi,” pungkas pecinta mobil Fiat ini.