Last Updated on September 2, 2015 by
GILAMOTOR.com – Selain Valentino Rossi, ada satu nama lain yang menarik untuk dicermati pasca MotoGP Inggris, akhir pekan lalu. Yaitu, Danilo Petrucci yang sukses merebut podium kedua.
Pasalnya, wakil tim Pramac Ducati ini mengaku tidak menyangka bisa finish kedua, karena start dari posisi 18. Bahkan saat mendekati dua rider unggulan, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa. “Saat ketika berada di belakang Pedrosa dan Lorenzo. Saya belum pernah melihat situasi itu. Hanya di Playstation!” seru pebalap yang akrab disapa Petrux ini.
Petrux mengaku takut saat harus menyalip keduanya. “Sangat sulit membalap keduanya, terutama karena mereka adalah Lorenzo dan Pedrosa. Saya sangat takut memikirkan akan terjatuh saat ingin menyalip Lorenzo. Bukan karena jatuhnya, tapi saya lebih takut pada reaksi Lorenzo setelah terjatuh. Saya sempat menjaga jarak. Tapi, saat menyalip semua berlangsung aman.”
Lebih lanjut, Petrux mengaku sempat mencoba untuk mendekat pada Rossi yang terlihat melambat pasca jatuhnya Marquez. Namun dirinya selalu mengingat jika yang didepannya adalah Rossi yang terkenal memiliki beragam taktik untuk menang. Sehingga dirinya merasa sudah sangat puas untuk naik ke podium dua.
“Ini situasi yang kurang nyaman. Karena ketika kamu mendekati Rossi, dirinya memiliki banyak cara untuk memperjauh jaraknya. Mendekatinya terlalu beresiko, dan ketika mengetahui posisi Dovi sudah jauh di belakang. Maka saya cukup menjaga jarak dengan Rossi,” ungkapnya sembari mengatakan jika target saat balap di sirkuit Silverstone tersebut hanya untuk finish ke 11 atau 12.