1
1578

Puluhan Ribu Penonton Padati Suryanation Motorland 2018 Surabaya

Last Updated on October 2, 2018 by Bang Gilmot

Gilmoters, pesona 140 motor custom yang jadi peserta Suryanation Motorland 2018 seri pamungkas yang digelar di Surabaya mampu menyihir para pengunjung. Ditambah dengan penampilan band-band cadas seperti NTRL dan Cangcuters puluhan ribu custom enthusiast yang memadati Lapangan Makodam V Brawijaya di hari pertama (29/9). Termasuk Gilmoters juga nggak nih?

“Di seri terakhir terlihat animo penonton di Surabaya ini sangat luar biasa. Para builder juga terlihat sudah mempersiapkan motor mereka untuk menjadi motor Best of The Best Surabaya,” jelas Rizky Dwianto, selaku Suryanation Motorland Comittee.

Setelah menjalani proses penjurian, akhirnya motor berbasis Yamaha XS650 pengusung konsep bobber karya Denny Shooter, punggawa bengkel B Brother Custom terpilih sebagai peraih gelar Best of The Best Surabaya. Dengan terpilihnya motor karya seniman-seniman custom asal Yogyakarta ini, maka motor berjuluk Brong Brong dimaksud berhak menjadi salah satu nominator untuk memperebutkan predikat The Greatest Bike Suryanation Motorland 2018.

“Sebuah kebanggaan sekali bisa menjadi pemenang Best of the Best Surabaya. Sejak pertama membangun motor ini saya ingin membuat motor yang terbaik sehingga setiap pengerjaan pada motor ini dilakukan semaksimal mungkin,” girang Denny.

Penyabet tahta The Greatest Bike nantinya bakal dikirim ke ajang Custombike Show di Bad Selzuflen, Jerman bersama dengan Iconic Bike Suryanation Motorland 2017 dan 2018 serta satu motor custom peraih Commitee Pick.