Foto: Nazar Ray
0
10229

Penyebab Harga Motor Kawasaki Ninja ZX25R Dijual Ratusan Juta

Last Updated on August 4, 2024 by Admin Gilmot

Gilamotor.com – Tidak usah kaget dengan harga jual motor Kawasaki Ninja ZX25R Gilmoters, harga ini sudah menjadi prediksi banyak orang terlebih motor berkapasitas 250 cc ini memiliki mesin 4 silinder. PT Kawasaki Motor Indonesia memberikan 2 varian berbeda yakni Standar dengan harga motor Rp 96 juta dan ABS dengan harga Rp 112,9 juta OTR Jakarta.

Walaupun sempat mengalami penundaan dalam peluncuran tentunya KMI masih tetap bangga Gilmoters, pasalnya Indonesia mendapat kepercayaan untuk negara pertama yang menjual motor ini usai pengenalan Kawasaki Ninja ZX25R di Tokyo Motor Show pada tahun 2019.

(Baca juga: Selama Dua Hari 200 Unit Kawasaki Ninja ZX 25R Siap Dipinang)

“Pada tahun ini Kawasaki dengan bangga memperkenalkan Ninja ZX 25R model supersport 4-silinder inline 250 cc, satu-satunya di dunia,” kata Michael C Tanadhi selaku Head Sales & Promotion PT KMI

Selain menjadi motor baru pada beberapa sektor dan pengembangan tentunya harga dari motor Kawasaki Ninja ZX25R akan menjadi acuan bagi kompetitor yang nantinya akan membawa motor 250cc bermesin 4 silinder terlebih jika status produksi sama – sama buatan Indonesia.

 

Baca juga artikel : Harga Motor Ninja ZX25R Baru, Fitur & Teknologi Lebih Modern

 

Untuk Kawasaki Ninja ZX 25R yang akan beredar di Indonesia merupakan produksi dalam negeri loh Gilmoters, sedangkan untuk global model akan di produksi di Thailand. Kebayang dong harga jualnya kalau motor ini berstatus CBU, tentunya akan lebih mahal Gilmoters.

Saat melihat tampilan sih tidak jauh berbeda dengan Kawasaki Ninja 2 silinder, namun sekilas mirip Ninja ZX-6R. Mulai dari lampu depan yang memisah dan terdapat lubang angin di bawah windshield. Dilihat dari samping, Gilmoters akan langsung menebak pembaharuan yang terjadi pada motor Kawasaki Ninja ZX 25R mulai dari rangka, swing arm banan dan knalpot yang membuat motor 4 silinder ini terlihat semakin gahar.

Foto: Nazar Ray

Pada bagian belakang stop lamp berbentuk tajam, bahkan bisa dibilang mirip Ninja 250 2 silinder. Motor seperempat liter yang harganya menyentuh harga moge ini juga memiliki 12 fitur unggulan seperti Kawasaki Traction Control (KTRC), Power Modes (bisa diatur opsi full dan low), Kawasaki Quick Shifter (model ABS-SE), Assist & Slipper Clutch, Suspensi Upside Down SFF-BP, Horizontal Back-link Rear Suspension, Electronic Throttle Valves, Ram Air System, Radial Caliper Brake, Immobiliser Key System, Panel instrumen analog dan digital, Adjustable Clutch & Brake.

Spesifikasi motor ini memiliki dimensi panjang 1.980 mm, lebar 750 mm dan tinggi 1.110 mm dengan berat mencapai 182 kg. Kapasitas bensin mencapai 15 liter. Pada ban depan, memakai ukuran pelek 17 inci dengan ban ukuran 110/70 dan bagian belakang memakai ukuran 17 inci dengan ban 150/60. Sementara pada sektor mesin memiliki kapasitas 249,8 cc, DOHC, 16 valve dengan kopling basah. Tenaga yang dapat dihasilkan dari motor ini mencapai 50 hp @15.500 rpm dan torsi maksimal mencapai 22,9 Nm @14.500 rpm.

Yang membedakan 2 varian Kawasaki Ninja ZX 25R standar dan Ninja ZX 25R ABS SE adalah varian tertiggi dari motor ini mendapat tambahan grafis warna, fitur dan aksesori seperti rem ABS, Kawasaki Quick Shifter, Single seat cover, Smoked wingshieldd, frame slider dan whale rim tape. Ditahun ini KMI menargetkan penjualan 2.000 unit saja Gilmoters, sedangkan untuk pendistribusian baru akan siap pada bulan Agustus 2020. Tertarik untuk mendapatkannya Gilmoters.

Foto: Nazar Ray