0
1683

New Decal di Pulsar 135LS

Last Updated on January 2, 2012 by

GILAMOTOR.com. – Usai menghadirkan warna baru Pulsar 180 dan 220, Bajaj kembali memberi sentuhan baru pada Pulsar 135LS. Desain warnanya sendiri tak jauh berbeda dengan dua varian Pulsar 180 dan 220.

Jika sebelumnya Pulsar 135LS hanya memiliki dua warna solid yakni merah dan hitam, kini Bajaj memberikan penyegaran Pulsar 135LS dengan warna merah yang dikombinasi dengan merah serta kombinasi warna biru dan hitam.

Ubahan warna tak hanya dilakukan pada pada bodi saja. Seperti Pulsar 180 dan Pulsar 220, cover crankcase, stang dan behel belakang Pulsar 135LS juga mengalami perubahan.

Warna baru ini akan menggantikan warna-warna solid yang biasa terlihat pada tataran keluarga motor Bajaj Pulsar di Indonesia.