48
7428

Motor Lamborghini Dijual Rp 670 Juta

Last Updated on October 19, 2011 by

GILAMOTOR.com, Milan. – Apa jadinya jika produsen mobil super mewah macam Lamborghini memproduksi motor? Ya, inilah tampang motor buatan pabrikan mobil berlambang Banteng Emas itu, Laborghini Design 90.

Produsen mobil super mewah itu mulai mengembangkan motor saat Ferrucio Lamborghini dinyatakan bangkrut dan pabrikan itu diambil alih oleh Mimran Brothers. Mimran yang tak ingin Lambo telihat monoton dengan berkutat pada mobil mewah, ingin memberikan warna baru dengan memproduksi motor sport Lamborghini. Sayang, apa yang direncanakan Mimram Brothers tak semulus bodi motor sport Banteng Emas itu.

Seperti dilansir laman Autoevolution (19/10), motor yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1986 itu sedikit peminat. Bahkan dari rencana 25 unit motor yang akan diproduksi, hanya 6 unit saja yang jadi kenyataan.

Wajar, tak ubahnya mobil-mobil sport Lambo, motor sport ini pun punya harga selangit. Bahkan harganya diperkirakan dua kali lipat lebih mahal dari motor-motor sport di eranya.

Kini satu dari enam unit Lamborghini Design 90 itu jual di situs jual beli Jameslist dengan harga 55.000 Euro atau sekitar Rp 670 juta.

Motor dengan mesin Kawasaki 1.000 cc, 4-cam, 4 silinder segaris 16 katup, mampu mentransfer tenaga ke rodanya hingga 130 tenaga kuda. Motor dengan bobot 130 kg itu mampu melesat hingga kecepatan puncak 256 km/jam.

Penulis/Foto : @Jayadi72/Autoevolution