Perbandingan Harga Motor 250cc 2-Silinder
7
3629

Motor Baru Honda New CBR250RR “Samurai” Ramaikan GIIAS 2017

Last Updated on August 11, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – PT Astra Honda Motor (AHM) luncurkan New Honda CBR250RR Special Edition dengan tampilan bertema The Art of Kabuki, Kamis (10/8) di ICE BSD, Tangerang. Peluncuran motor baru Honda ini menjadi salah satu pengisi aktivitas AHM di GIIAS 2017.

“Sejak kehadiran perdananya di dunia New Honda CBR250RR disambut antusias dan membuka lembaran baru sejarah supersport 250 cc. Kami optimis edisi khusus dengan tampilan unik ini akan semakin meningkatkan ikatan emosional mereka (konsumen) dengan motor favoritnya,” terang Marketing Director AHM Thomas Wijaya.

New Honda CBR250RR dijual dengan jumlah yang cukup terbatas. Untuk saat ini AHM hanya menyiapkannya sejumlah 100 unit dan bisa dipesan lewat diler Wing Honda.

Mungkin Gilmoters ada yang bertanya-tanya maksud dari The Art Kabuki. Nyatanya hal ini berkaitan dengan budaya Jepang, khususnya Samurai.

The Art of Kabuki menggambarkan budaya tradisional Kabukimono yang berasal dari era Sengoku. Sekitar abad 15-16 Masehi. Era tersebut dikenal dengan Samurai yang menjadi ikon pemberani dan tangguh saat mengabdikan dirinya untuk masyarakat.

Honda menilai budaya ini sejalan dengan Honda CBR250RR.(mdp)