0
920

Motor Aprilia Shiver 900 Jadi Anak Tunggal di Indonesia

Last Updated on October 14, 2019 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Lama tak terdengar kabar akhirnya motor berlabel Aprilia kembali muncul untuk pasar Indonesia Gilmoters, PT Piaggio Indonesia (PID) selaku distributor motor Aprilia di Indonesia membawa motor sport naked Aprilia Shiver 900. Saat ini Aprilia Shiver 900 bisa dibilang anak tunggal dengan harga setengah miliar.

Kenapa Bang Gilmot bilang begitu? karena pada website Aprilia Indonesia saat ini hanya ada satu produk yang dijual yaitu Aprilia Shiver 900 Gilmoters. Bahkan jaringan dealernya hanya ada satu yaitu PT Premier Internasional yang berlokasi di Bintaro, Tangerang. Padahal diawal kemunculan PID pernah membawa motor sport fairing Aprilia RSV4 RF Superpole dan RSV4 RR Race Pac.

Aprilia Shiver 900 tampil dengan warna baru yaitu Challenging Red dijual dengan harga Rp 560 juta (on-the-road Jakarta). Dengan harga tersebut Gilmoters bisa mendapatkan penawaran ekslusif dengan angsuran 0% hingga 2 tahun atau pembelian tunai dan mendapatkan paket aksesoris eksklusif senilai Rp 60 juta seperti akrapovic exhaust, engine guard kit, pelindung reservoir tangki dan clutch oil, kaca spion berbahan aluminium, serta mudguard karbon depan.

Diatas kertas Aprilia Shiver 900 dengan mesin silinder kembar 900cc mampu menghasilkan torsi 90 Nm pada 6.500 rpm dan lebih dari 95 HP, jantung dari Aprilia Shiver, adalah mesin 900cc dengan konfigurasi V engine. Dengan Harga motor tersebut tentunya Aprilia tidak main main dalam memberikan teknologi dan fitur canggih nya Gilmoters. Bahkan melalui sistem konektivitas APRILIA MIA via V4-MP app, Gilmoters dimudahkan untuk melihat informasi perjalanan seperti konsumsi bahan bakar, rute dan kecepatan, serta kondisi grip.

“Aprilia Shiver 900 memberikan tenaga, daya tahan, dan kepuasan berkendara. Bagi mereka yang mengendarainya akan memahami bagaimana naked bike ini telah mengalami keunggulan evolusi buah karya dari para mekanik terbaik kami. Kepuasan berkendara menjadi tujuan kami dalam menciptakan produk ini dan para pelanggan kami layak untuk mendapatkannya, ”ujar Robby Gozal, PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia.

Walaupun banyak lineup motor Aprilia di Eropa tentunya PID harus pintar – pintar dalam melangkah Gilmoters, terlebih saat ini pabrikan Jepang memiliki lineup yang cukup beragam dan jaringan dealer yang banyak. Namun daya beli motor sport masih tidak mengalami peningkatan setiap tahunnya. Menurut Gilmoters bagaimana dengan harga dan kelebihan yang diberikan pada motor Aprilia Shiver 900 ini?