Last Updated on January 16, 2018 by Bang Gilmot
GilaMotor.com – Konsumen roda dua Tanah Air bakal punya pilihan baru untuk motor adventure. PT Maxindo Moto selaku agen pemegang merek BMW Motorrad di Indonesia telah mengumumkan bakal meluncurkan motor adventure BMW G310GS akhir pekan ini.
Menurut undangan yang GilaMotor.com terima, peluncuran BMW G310GS rencananya dihelat, Sabtu (16/1) di kawasan BSD City, Tangerang. Maxindo Moto juga sudah secara terang-terangan bakal menghadirkan motor ini lewat media sosialnya.
(Baca juga: BMW G 310 R Tempuh Ratusan Kilometer di IMAS 2017)
Sekilas tentang BMW G310GS, motor adventure ini memiliki banyak kesamaan dengan G310R yang bisa dibilang sebagai motor BMW termurah.
Menggunakan mesin 313cc DOHC satu silinder yang dilengkapi pendingan cairan. Mesin tersebut bisa menghasilkan torsi puncak 28 Nm pada putaran mesin 7.500 rpm dengan tenaga maksimal 34 PS pada 9.500 rpm. Sementara itu transmisinya 6 kecepatan manual.
Mengambil basis dari G310R, bisa diprediksi kalau nantinya BMW G310GS juga masuk ke jajaran entry level merek asal Jerman tersebut. Dari informasi yang Bang Gilmot himpun, harga G310R berada di angka Rp104 juta off the road.
Namun, besar kemungkinannya BMW G310GS punya banderol di atasnya.(mdp)