13
4723

MotoGP Italia, Mulai dari Deretan Motor Nicky Hayden Hingga Cara Pembalap Hormati Meninggalnya The Kenctucky Kid

Last Updated on June 2, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Penghormatan terhadap meninggalnya pembalap Nicky Hayden belum usai, Gilmoters. Bahkan Gilmoters bisa menemui banyak hal pada balapan MotoGP Italia akhir pekan ini yang dibuat sebagai bentuk penghormatan buat Nicky Hayden.

Salah satunya pihak penyelenggara akan memajang motor-motor pembalap berjuluk The Kentucky Kid tersebut untuk publik.

Mengutip situs Autosport, bakal ada empat motor Nicky Hayden yang dipajang di Sirkuit Mugelo sejak Jumat, 2 Juni sampai Minggu, 4 Juni 2017. Di antaranya motor Nicky Hayden ketika menjadi juara dunia bersama Repsol Honda tahun 2006. Kemudian motor Nicky Hayden ketika di Ducati, Aspar Honda, dan pasti motor belap terakhirnya Red Bull Honda yang dipakai di arena World Superbike.

Balapan MotoGP Italia yang akan berlangsung di 4 Juni 2017 juga dipastikan bakal diwarnai haru, Gilmoters. Pada sesi pemanasan Minggu pagi akan dilakukan mengheningkan cipta selama 69 detik. Dan gak sedikit pembalap yang melakukan memberikan penghargaan lewat atribut-atribut balapanya.

Seperti halnya Cal Crutchlow yang menempelkan sticker nomor #69 di fender depan Honda RC213V miliknya. Atau pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro yang memakai helm KYT dengan grafis bendera Amerika Serikat dan nomor 69.(mdp)