2
600

MotoGP 2013: Hayden Pernah Jajal Austin, Tapi Dengan Street Bike

Last Updated on April 18, 2013 by

GILAMOTOR.com. – Musim 2013, Amerika jadi negara kedua setelah Spanyol sebagai tuan rumah MotoGP terbanyak. Amerika punya tiga seri MotoGP setelah Austin resmi menjadi sirkuit baru di MotoGP. Sebelumnya, MotoGP dihelat di dua sirkuit di Amerika, Laguna Seca dan Indianapolis.

Juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden, bertekad akan memberikan penampilan maksimal di depan para penggemarnya di kampung halamannya.

“Setelah Qatar, aku terbang ke Asia untuk beberapa event promosi, jadi aku harap aku lebih baik di Austin,” ucap pembalap berjuluk Kentucky Kid itu. “Ada tiga balapan di negara ku, seperti sebuah mimpi bagi ku. Dan sirkuit Austin sungguh trek yang luar biasa, sirkuit itu bagus, aman dan baru dengan fasilitas yang luar biasa. Aku pernah menjajal sirkuit itu dengan motor jalan raya, jadi aku tahu layout nya, walaupun itu jelas akan sangat berbeda dengan motor MotoGP.

Hayden dan compatriot nya Ben Spies (Ducati Pramac) pernah menjajal sirkuit Austin pada pertengahan Maret lalu dalam acara peluncuran Ducati 1199 Panigale R.