Last Updated on May 12, 2015 by
GILAMOTOR.com – PT Marshall Auto Gallery resmi membuka showroom motor besar (moge) bekas. Penjualan moge bekas ini menambah layanan Marshall Auto yang sebelumnya hanya melayani jual-beli mobil-mobil premium.
Dalam peresmian yang dilakukan hari Minggu (10/5/2015) pagi, pemilik sekaligus direktur Mashall Gallery, Romy Marshall Siregar, mengatakan layanan penjualan moge bekas dipilih setelah dirinya melihat tingginya peluang bisnis di sektor motor besar.
“Kebetulan saya juga pecinta motor besar, dan beberapa tahun terakhir melihat pengguna motor besar di Indonesia, khususnya Jakarta, terus meningkat,” katanya.
Romy menambahkan tumbuhnya agen pemegang merek (APM) motor besar juga ikut mendasari pengembangan bisnisnya ke sektor penjualan moge bekas. “Kita lihat saja sekarang, hampir semua merek motor besar masuk ke Indonesia. Ini artinya, mereka melihat peluang Indonesia, dan saya pun ingin mengambil kesempatan yang sama.”
Lebih jauh dari itu, Romy menyatakan tidak semua orang yang ingin memiliki motor besar saat ini mempunyai kekuatan daya beli. Tingginya harga moge-moge baru dianggap Romy telah menurunkan keinginan orang untuk segera memiliki moge. “Moge bekas adalah pilihan buat orang-orang yang ingin memiliki moge, namun belum sanggup menjangkau harga moge baru,” lanjutnya.
Romy menjamin bahwa harga moge bekas yang ditawarkan Marshall Auto sangat kompetitif. Delaer moge bekas ini bahkan bisa memberikan fasilitas leasing untuk semua moge bekas yang diniagakannya.
Selain itu, kualitas moge bekas yang ditawarkan dijamin dalam kondisi prima, serta memiliki dokumen resmi lengkap. Hal ini, dikatakan Romy, karena Mashall Auto hanya membeli moge-moge dari pemilik yang mempunyai rekam jejak terpercaya.
“Kita tidak bisa begitu saja membeli moge bekas, lalu menjualnya ke konsumen, tanpa sebelumnya tahu riwayat moge yang dijual. Intinya, kita tidak mau konsumen kecewa karena mendapati moge bekas bermasalah.”
Saat ini Marshall Auto yang berada di jalan Sultan Iskandar Muda No. 76B-C (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan memiliki 10 unit moge bekas dari beragam merek dan model, di antaranya BMW F800GS 30th Anniversary (2010), Ducari Hypermotard 796 (2013), CBR 1000RR (2011), Honda CRF 250L (2015), dan Harley-Davidson Road Glide Custom (2012).