16
5285

Low-Side, Marquez Nikung Dengan Sudut 68 Derajat

Last Updated on September 8, 2014 by

GILAMOTOR.com – Nonton balapan MotoGP memang bisa bikin jantung bedetak kencang, kadang seperti berhenti untuk sesaat ketika menyaksikan aksi para pembalap sangat dekat bahaya.

Tapi, keseruannya balapan paling bergengsi sejagad itu bukan hanya terjadi saat balapan, di luar balapan pun banyak kejadian-kejadian unik yang bisa membuat kita heran dan terkagum-kagum.

Sebuah foto dari facebook fan page pemegang puncak klasemen sementara MotoGP Marc Marquez langsung bikin heboh. Foto itu, saat ini sudah dishare oleh 54.111 orang, mendapat Like 189.777 dan 8.445 komen.

Foto itu diambil ketika Marc Marquez melakuan sesi tes sehari setelah balapan di Brno, Ceko. Foto itu diambil ketika Marquez mengalami low-side crash di tikungan 10.

Saat itu ban depan RC213V miliknya kehilangan grip. Alhasil, bukan cuma lutut dan sikunya saja yang menempel di aspal, tapi hampir seluruh badan bagian kanannya nempel di aspal.

Tapi meski dalam kondisi seperti itu, “Alien” muda ini bisa mengontrol dengan sigap dan mengembalikan motor ke posisi semula.

Data dari sensor kemiringan di motornya menginformasikan bahwa saat itu Marquez melaju dengan kemiringan 68º. Gokil sob..

Teks: Yudi | Foto: Facebook