Last Updated on July 31, 2012 by
GILAMOTOR.com. – Sesuai dengan segmen pasar sepeda motor KTM, ruang pamer yang baru saja diresmikan di kawasan Serpong, Tangerang Selatan, mengusung konsep berbeda.
Melalui PT Moto KTM Indonesia sebagai distributor resmi sepeda motor asal Austria, pabrikan motor yang terkenal dengan motor sport dual purpose nya resmi memasuki pasar Indonesia ditandai dengan memperkenalkan ruang pamer yang disebut KTM Center.
Dikatakan Marketing Director KTM Indonesia, John Winata di sela-sela perkenalan KTM Center yang berlokasi di Taman Tecno BSD Tangerang Selatan, konsep ruang pamer yang diusung sedikit berbeda dari kebanyakan ruang pamer.
“Kalau konsep showroom 3S (Sales, Service, dan Spare part) itu menjadi hal yang standar, tetapi di KTM Center ini berbeda karena kami menyediakan kafe,†tuturnya.
Dia menambahkan, “Selain itu kami juga sediakan apparel. Di KTM Center ini komunitas yang kami utamakan,” terangnya.
John mengatakan bahwa KTM akan terus melebarkan sayapnya untuk menjangkau konsumen yang lebih besar di Indonesia dengan memperbanyak KTM Center. Direncanakan, KTM akan membangun lima KTM Center lagi untuk memudahkan konsumen mendapatkan motor-motor KTM.
Selain fasilitas kafe dan gerai aparel yang ada di KTM Center, demi memberikan pelayanan terbaik bagi konsumennya para teknisi di KTM Center juga telah mengikuti training langsung di Austria sehingga mampu mengenal dengan baik setiap produk KTM.
Selain itu, dikatakan John bahwa motor KTM Duke 200 yang mampu menarik perhatian pecinta motor di seluruh dunia melalui desain yang diusungnya, dapat dibeli di KTM Center dengan harga yang lebih rendah dibanding harga di importir umum.
Dan KTM Duke 200 akan menjadi produk yang paling banyak dijual di Indonesia melalui PT Moto KTM Indonesia.
Penulis: @Jayadi72 | Teks Editor: @Jayadi72 | Foto: Ian