Last Updated on August 7, 2024 by Admin Gilmot
GILAMOTOR.com – Di balik tubuh maskulin dan bobot lebih berat, Yamaha All New Soul GT juga menggendong mesin serupa dengan Mio M3 125. Meski begitu, terdapat perbedaan antar keduanya.
All New Soul GT kini menggunakan mesin 125cc, menggantikan mesin 115cc yang dipakai oleh generasi sebelumnya. Dan, mesin yang diandalkan ini berbasis dari Mio M3 125 berteknologi Blue Core.
Persamaan lainnya adalah seputar pemasangan velg dengan tapak lebar yakni 1,6 inchi (depan) dan 2,5 inchi (belakang). Akan tetapi, pihak PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing mengklaim kemampuan All New Soul GT lebih baik dari Mio M3 125.
Padahal, kalau dilihat dari bobot tubuhnya All New Soul GT lebih berat 4 kg dari Mio M3 125. “Mio M3 125 beratnya 92 kg, sedangkan All New Soul GT 96 kg,” kata M. Abidin selaku GM Technical Service & Motorsport YIMM.
Abidin mengatakan akselerasi All New Soul GT lebih baik karena menggunakan roller CVT 10 gram. Sementara Mio M3 memakai 12 gram. Inilah yang membuat kemampuan All New Soul GT tetap baik.
Selain itu, mereka juga menyatakan konsumsi BBM All New Soul GT lebih efisien yakni 51 km/liter. Atau lebih irit 1 liter dibanding Mio M3 125.
Untuk mendapatkan perhitungan tersebut, anda bisa mengikuti panduan pada fitur eco indicator yang ada di area speedometer. Jika tetap menyala (warna hijau), maka anda sedang menjalankan eco riding.
Untuk bisa menebus All New Soul GT, silahkan tebus skutik terbaru Yamaha ini dengan harga Rp 15,1 juta (OTR Jakarta).