0
949

Kejar Impian Ke MotoGP, Pebalap Indonesia Fokus Balap Internasional

Last Updated on February 1, 2015 by

GILAMOTOR.com – PT Astra Honda Motor (AHM) punya perhatian khusus mengembangkan bakat pebalap Indonesia. Mimpi berkiprah di ajang internasional seperti MotoGP bukan sekedar jadi mimpi.

Selain membentuk formasi pebalap dan tim untuk berkompetisi di kejuaraan nasional, AHM juga mengumumkan nama-nama yang akan terjun di balap internasional sepanjang 2015.

1. Yogha Dio Syachputra : Asia Dream Cup.
2. M febriansyah : Asia Dream Cup,
3. Gerry Salim : Asia Talent Cup,  All Japan Championship kelas GP3.
4. Andi Farid Izdihar : Asia Talent Cup, Suzuka 4 Hours Endurance Race, All Japan Championship kelas GP3.
5. Aditya Pangestu : Suzuka 4 Hours Endurance Race.
6. M Fadli Immamudin : Asia Road Race Championship 600cc.
7. Dimas Ekky Pratama : Asia Road Race Championship 600cc, Suzuka 8 Hours Endurance Race dan Spanish Championship (CEV).

Dari line up tersebut ada satu nama yakni Dimas Ekky yang dipercaya berkompetisi di kejuaraan sekelas Moto2 di Spanyol itu. Ini juga menjadi bukti AHM menaruh perhatian besar untuk kemajuan pebalap muda berbakat Indonesia.

“Kami berharap pebalap Indonesa bisa berkompetisi di event internasional seperti MotoGP,” ujar Toshiyuki Inuma, President Director AHM.

Tuh, bukan cuma mimpi. Tunjukin taring pebalap Indonesia di muka dunia!