Last Updated on October 5, 2012 by
GILAMOTOR.com, Cologne. – Setelah kehadiran Z750 yang popular, Kawasaki akhirnya memperkenalkan model baru dalam jajaran keluarga Z, Z800.
40 tahun setelah kehadiran Z, Kawasaki menjelasakan bahwa desain Z mengambil sebuah arah baru agresif. Bahkan desainer Z800 dikatakan Kawasaki diberikan kebebasan untuk mengejar ekspresi yang lebih terang tentang brand Z untuk kelas mid-size engine.
Selain desain yang sangar, Kawasaki juga menjelaskan bahwa beberapa komponen pada Z800 telah diperbaharui, seperti suspense, sasis dan kinerja mesinnya.
Menurut Kawasaki, penampilan yang terkesan sengit, keras, gahar adalah kunci dari gaya desain baru yang lebih agresif.
Z800 dibekali mesin DOHC 16 katup, 806cc, 4 tak dengan digital fuel injection, 4 silinder segaris berpendingin cairan dengan transmisi 6 percepatan.
Penulis: @Jayadi72 | Teks Editor: @Jayadi72 | Foto: Kawasaki