Photo: Visordown
0
1283

Kawasaki Siapkan Motor Supercharged Berbasis ER6?

Last Updated on September 26, 2015 by

GILAMOTOR.com – Kawasaki dirumorkan bakal merilis sebuah motor anyar yang dipanggil Ninja S2. Hebatnya lagi, motor ini akan disematkan perangkat turbocharged layaknya Ninja H2.

Berita seputar sang pabrikan kembali menyeruak setelah majalah Young Machine mengungkap sang kuda besi. Majalah ternama di Jepang tersebut bahkan tak ragu memamaparkan sedikit detail dari Kawasaki Ninja S2.

Sosoknya yang mirip dengan Ninja H2 pun dipajang pada cover majalah. Sama seperti Ninja H2, motor ini juga menyajikan frame trellis dan sosok supercharged yang kokoh.

Hal menariknya adalah jantung pacu milik ER6 akan menjadi andalan produk barunya itu. Tentu saja dengan penambahan perangkat superchrged. Kabar lanjutan menyatakan teknologi serupa juga akan diterapkan pada Kawasaki ZX-6R.

Memang belum ada tanggapan dari pemberitaan yang dimuat Young Machine ini. Meski begitu, informasi dari media ini menyebut produk tersebut bakal dipajang di Tokyo Motor Show, Oktober 2015 nanti.