45
4650

Kawasaki ER-6 2012 In Action

Last Updated on November 26, 2011 by

Naked bike ER-6n hadir di pasar otomotif Indonesia sebagai motor premium dari PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Motor ini dikatakan Kawasaki sebagai evolusi terbaru yang diperkenalkan dengan konsep Fun, Style and Easy.

Peningkatan performa mesin memang membuat kinerja ER-6n lebih fun. Penampilannya yang agresif membuat motor yang satu ini terlihat lebih stylish. Dengan tampilan bodi yang lebih ramping dan jok yang nyaman membuat ER-6n lebih mudah dikendarai.

Tak hanya itu, ER-6n diciptakan untuk memberikan kenyamanan bagi para bikers yang berjiwa muda dan menyukai petualangan.

Kawasaki menjelaskan, konfigurasi mesin paralel twin yang diaplikasi pada ER-6n memiliki karakteristik keseimbangan yang baik dengan ukuran yang kompak. Ukuran mesin merupakan kunci perwujudan ER-6n yang mengusung bodi ramping.

Naked Bike ini dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 99 juta.

Penulis | Foto : @Jayadi72