Last Updated on October 3, 2015 by
GILAMOTOR.com – Dengan membeli tiket seharga Rp 50 ribu, pengunjung Kustomfest 2015 berkesempatan mendapatkan sebuah motor modifikasi berbasis BMW R65 ini.
Satu unit motor modifikasi yang terpajang di panggung utama Kustomfest 2015 ini akan menjadi milik salah satu pengunjung.
Tentu saja motor ini akan menjadi buah tangan yang membanggakan pemiliknya. Apalagi, jika tahu apa saja yang terkandung dalam diri Jaran Kore yang diartikan Kuda Liar ini.
“Konsep awalnya muncul setelah saya liburan di Lombok. Selama di sana saya menggunakan motor trial. Dari situ saya mulai membuat sketsanya sampai akhirnya mendapatkan motor untuk dibangun,” ungkap Lulut Wahyudi selaku Director Kustomfest yang juga turun langsung menangani penggarapan Jaran Kore.
Bersama para crew dari Retro Classic Cycle bentukannya, Lulut akhirnya mendapatkan satu unit BMW R65 bermesin boxer 650cc. “Motornya didapat dengan kondisi cukup parah. Tapi, dengan loyalitas dari rekan Retro Classic Cycle akhirnya motor ini bisa dikerjakan dalam waktu sebulan,” tambah Lulut.
Sosok motor scrambler yang akan menjadi hadiah lucky draw ini pun dibuat kian berkelas karena menggunakan tiga elemen yakni chromolly di sasis, tangki aluminium dan knalpot titanium. “Makanya motor ini lebih ringan dari BMW R65 standar,” jelas Lulut lagi.
Ditambah lagi dengan sokongan part after market yang menjadikan si Jaran Kore kian berkelas. Apalagi, di atas tangkinya sudah dibubuhi tanda tangan para modifikator internasional seperti Kaichiroh Kurosu (Cherry’s Company), Yuichi Yoshizawa (Custom Works Zon), Shige Suganuma (Mooneyes Inc), Yaniv Evan (Powerplant Motorcycle USA), Hiro ‘wildman’ Ishii (The Nash) dan Mr G (Boo Prinstriping & Makoto).