Jadwal MotoGP 2019
Ilustrasi balap MotoGP tahun 2019
0
1294

Jadwal Balap MotoGP 2020: Sirkuit Eropa Kebanjiran Jadwal Balap

Last Updated on June 24, 2020 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Penyelenggara balap MotoGP, Dorna terus berusaha untuk menghadirkan balap MotoGP 2020. Pandemi covid 19 membuat jadwal musim ini jadi berantakan Gilmoters.

Jika melihat jadwal baru MotoGP terlihat sirkuit di Eropa kebanjiran race, bahkan di satu sirkuit Dorna menjadwalkan ada 2 seri balap yang akan berlangsung dengan penyebutan seri yang berbeda.

(Baca juga: Balap MotoGP Virtual Race 3 Dikemas Berbeda)

Sementara ada 4 opsi tambahan yang kemungkinan akan berlangsung pada 22 November – 13 Desember seperti MotoGP Amerika Serikat, MotoGP Argentina, MotoGP Thailand dan MotoGP Malaysia.

Nantinya Dorna akan terus melakukan evaluasi dan melihat kondisi di masing – masing negara yang akan menjadi tuan rumah.

Berikut jadwal balap MotoGP 2020:

19 Juli – MotoGP Spanyol (Sirkuit Jerez)

26 Juli – MotoGP Andalusia (Sirkuit Jerez)

9 Agustus – MotoGP Rep Ceska (Sirkuit Brno)

16 Agustus – MotoGP Austria (Sirkuit Red Bull Ring)

23 Agustus – MotoGP Styria (Sirkuit Red Bull Ring)

13 September – MotoGP San Marino (Sirkuit Misano)

20 September – MotoGP Emilia Romagna (Sirkuit Misano)

27 September – MotoGP Catalunya (Sirkuit Catalunya)

11 Oktober – MotoGP Prancis (Sirkuit Le Mans)

18 Oktober – MotoGP Aragon (Sirkuit Motorland Aragon)

25 Oktober – MotoGP Teruel (Sirkuit Motorland Aragon)

8 November – MotoGP Eropa (Sirkuit Ricardo Tormo Valencia)

15 November – MotoGP Comunitat Valenciana (Sirkuit Ricardo Tormo)