Sejatinya adalah motor jalanan biasa. (Foto: Auto Evolution)
11
5619

Inspirasi Modif Scrambler Retro, Suzuki SV650 Scrambler 2017

PERANCIS, GILAMOTOR.com – Demam motor bergaya scrambler retro belum habis, Gilmoters. Sekarang giliran Suzuki yang memperkenalkan motor dengan aliran ini kepada konsumennya di Perancis. Dengan memperlihatkan detail-detail rangkanya, Suzuki  SV650 Scrambler 2017 memiliki penampilan yang cukup memukau.

Sejatinya motor ini adalah sebuah motor jalanan biasa. Ubahan di lampu depan, jok kulit, penambahan wind shield dan sejumlah aksesori aluminium lainnya berhasil mengubah sosok aslinya. Meskipun mesin, suspensi, dan knalpot dibiarkan sama.

Sayangnya, motor ini masih jauh dari pasar Asia, apalagi Indonesia. Karena produsen dikabarkan belum ada rencana untuk memasarkannya di luar Perancis. Namun, siapa tahu bisa dijadikan inspirasi modif scrmbler retro oleh Gilmoters. (mdp)