Last Updated on March 22, 2015 by
GILAMOTOR.com – Puncak pencarian pebalap muda Indonesia lewat ajang Suzuki Indonesia Challenge 2015 -Satria Cup digelar di Sirkuit Sentul sudah memasuki babak kualifikasi (QTT) pada Minggu (22/3/2015) pagi.
Dan pebalap asal Lampung, Andreas Gunawan sukses menjadi peraih pole position dengan raihan waktu 2 menit 5,947 detik.
Posisinya diikuti rekan sedaerahnya, yang juga berasal dari Lampung, Fredy Arisandi. Sedangkan starter ketiga disabet Rangga Acel dari Tasikmalaya, Jawa Barat.
Nantinya, para pebalap akan masuk ke sesi pengundian jatah motor untuk menentukan tunggangan mereka di race pertama dan kedua. Serta kesempatan di race wildcard yang menentukan juara 1-3 perolehan poin akhir bertarung di level Asia.
Hasil QTT Grand Final SIC 2015:
1. Andreas Gunawan
2. Fredy Arsandi
3. Rangga Acel
4. Dedy Kumohon
5. M. Sapril
6. Jeffrey Tosema
7. Andika Derinayu
8. Ega Fajar
9. Dimas P Aditya
10. Randi Wardi