12
4957

Indonesia Supermoto Championship 2017 Digelar Tiga Seri

Last Updated on June 5, 2017 by Bang Gilmot

GilaMotor.com – Gilmoters pasti akrab sama yang namanya Supermoto kan? Itu tuh, jenis balap motor yang memadankan antara keahlian on road, motocross dan flat tracker yang beradu cepat di sirkuit aspal (70%) dan tanah (30%). Nah, dihelat oleh EW702SPORTS bareng Ikatan Motor Indonesia, Indonesia Supermoto Championship tahun ini rencananya bakal digelar sebanyak tiga seri nih Gilmoters.

Kalau katanya Mas Endiyatmo selaku Event Director, seri-seri tersebut bakal diselenggarakan di Sirkuit Karting Sentul (22-23/7), lalu ada di Stadion Bantul, Yogyakarta (5-6/8) dan yang terakhir digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang (9-10/9). Khusus untuk seri Malang, ajang ini bakal dihelat berbarengan dengan International Asia Supermoto lho Gilmoters. Jadi kamu bisa menyimak langsung jago-jago Supermoto dari beberapa negara di dunia. Seperti Thailand, Jepang, Perancis, Amerika Serikat sampai Inggris bertarung dengan jawara Supermoto Indonesia. Keren kan?

Kalau untuk kelas-kelas yang dipertandingkan antara lain SM Open Pro, SM 250 Pro, SM Prostock 175 Pro, SM Prostock 175 Pemula dan Komunitas, SM Lite 150 Pemula dan Komunitas. Sementara kelas pendukungnya adalah SM Open Veteran, SM 250 Komunitas dan Pemula, SM Superstock Open, dan SM Enduro. Khusus kelas Komunitas dan Pemula ditujukan untuk para peserta yang belum pernah mengikuti balap resmi motocross, grasstrack atau road race nih Gilmoters. Jadi peluang kamu untuk menang tetap terbuka.

Biar lebih seru, penyelenggara juga berencana untuk mengundang tim-tim supermoto dunia untuk turut meramaikan seri perdana Indonesia Supermoto Championship 2017. Tidak hanya itu. Mereka juga bekerjasama dengan International Newcastle Supermoto dan International Philipina Supermoto agar pembalap Indonesia bisa berlatih tanding di kedua negara tersebut.