8
2294

Indent Online YZF-R25 Cuma 25 Jam

Last Updated on September 8, 2014 by

GILAMOTOR.com – PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mulai menayangkan situs layanan indent online untuk motor sport terberu mereka, YZF-R25. Meski layanan indent online belum resmi dibuka, tapi laman www.IWantYamahaR25.com menjelaskan waktu peluncurannya.

Di laman itu ditulis “The Baby M1 will be born 20.05.2014”. Itu artinya Yamaha YZF-R25 akan diluncurkan pada 20 Mei 2014 mendatang.

Dikatakan Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development YIMM, R25 akan diluncurkan pada 20 Mei. Motor sport 250cc 2 silinder itu akan dijual untuk pertama kali melalui sistem online dalam waktu yang relatif singkat.

Tak seperti layanan indent onlie YZF-R15 selama 1 bulan, inden online YZF-R25 hanya dibuka selama sehari semalam saja. Seperti namanya, waktu indent online pun menggunakan angka 25.

“R15 tak sampai sehari semalam kami harus menutup pembelian secara online, padahal rencana awalnya sampai 1 bulan untuk penjualan sebanyak 1.500 unit. Untuk R25, kami menyediakan waktu indent online nya hanya 25 jam saja,” jelas Eko di sela-sela helatan Yamaha X-Race Challenge 2 di Cikole, Lembang, Bandung, Jawa Barat (10/5).

Yamaha tak memberikan batasan berapa unit yang akan dijual selama program itu berjalan. Tapi Yamaha yakin dalam waktu 25 jam, R25 akan terjual sebanyak 100 unit.

“Untuk mengantisipasi membludaknya pembeli melalui online kami telah mengubah server dengan yang lebih besar. Tentunya agar server tak down seperti saat inden online R15 dibuka,” cetus Eko.

Bagi konsumen yang melakukan pembelian R25 melalui indent online, Yamaha menyediakan hadiah helm khusus AGV edisi VR|46.

Yamaha R25 sendiri punya dimensi (p x l x t) 2.000 mm x 720 mm x 1,140 mm. Motor sport yang pertama kali hadir sebagai prototype di Tokyo Motor Show itu dibekali mesin 249cc, 2 silinder segaris, 4 tak, perbendingin cairan dan sudah mengaplikasi sistem injeksi dengan transmisi 6 percepatan.