0
3106

Honda Scoopy Tampil Mengkilap Tanpa Berlama – Lama di Bengkel

Last Updated on November 16, 2020 by Bang Gilmot

Gilamotor.com – Honda Scoopy terlahir untuk Gilmoters yang suka dengan tampilan motor retro, sejak awal pengenalan di tahun 2010 Honda Scoopy sudah memiliki 5 generasi hingga kini dan 4 kali ubahan desain.

All New Honda Scoopy 2020 hadir dengan desain terbaru dan garis bodi S (shape) serta desain lekukan modern. Desain lampu depan dan belakang juga mengalami perubahan, sementara untuk lampu sein depan kini memisah.

(Baca juga: Perang Motor Kontet Klasik Buruan Kolektor)

Namun tentunya banyak dari Gilmoters yang bakal melakukan modifikasi kilat dengan lebih mengkilap. Buat tampilan mengkilap tentunya Gilmoters tidak harus berlama lama di bengkel pasalnya PT Astra Honda Motor sudah menyediakan part Honda Genuin Aksesori (HGA).

Modifikasi ini bisa membuat tampilan Honda Scoopy Gilmoters lebih mengkilap dengan cara yang cepat dan mudah Gilmoters. Tanpa harus ke bengkel kalian bisa melakukannya sendiri di rumah dengan memanfaatkan tools.

Aksesori pertama adalah cover knalpot – Rp 158.000, cover panel meter – Rp 125.000, cover jok – Rp 168.000, air cleaner – Rp 85.000, garnish headlight – Rp 140.000, garnish taillight – Rp 140.000, panel step floor – Rp 290.000, garnish fan cover – Rp 85.000.

Dengan delapan aksesori ini Honda Scoopy kalian bakal terlihat beda dengan warna krom di beberapa sektor, sementara untuk penampilan pengendara Gilmoters juga bisa memiliki apparelnya seperti topi, jaket, helm dan lain lainnya Gilmoters.