Photo: Gilamotor.com/Gojay
0
1247

Honda Bikers Day, Begini Cara Honda Perkenalkan Keindahan Alam Indonesia

Last Updated on December 1, 2014 by

GILAMOTOR.com – Indonesia punya kekayaan alam dan wisata yang sangat besar. Melalui Honda Bikers Day [HBD] yang digelar pada 29-30 November 2014 kemarin, PT. Astra Honda Motor [AHM] pun berusaha memperlihatkan kekayaan itu kepada dunia.

“Sampai Sabtu siang [29/11] tercatat sudah 12.000-an bikers yang mendaftar di gerbang masuk Pantai Pandawa. Kami rasa bisa sampai 15.000-an bikers akan kumpul di salah satu pantai indah di Bali ini,” buka Istiyani Susriyati General Manager Honda Customer Care Center (HC3) Division AHM Istiyani Susriyati di Pantai Pandawa Badung Bali.

Dikatakan wanita yang akrab disapa Isti ini, melalui HBD Honda ingin memperkenalkan surga lain yang ada di Bali. “Kita sudah kenal betul dengan Kuta, Padang Padang, Jimbaran, Padang Bai. Tapi Bali tak hanya punya pantai itu, ada pantai Pandawa yang punya pemandangan sangat indah dan eksotis. Tebing-tebing tinggi yang dibelah sendiri oleh warga.”

“Jadi digelarnya HBD di Pantai Pandawa ini sekaligus bisa mengangkat potensi wisata dan memperkenalkan Pantai Pandawa kepada dunia. Bayangkan, 12.000 orang berkumpul besama di sini, mereka memotret dan saat itu juga menyebarkan hasil foto mereka melalui sosial media. Itu artinya detik itu juga mereka memperkenalkan Pantai Pandawa ke seluruh Indonesia bahkan dunia melalui internet,” cetus Isti bersemangat.

Sejak HBD pertama hingga helatan ke-6 ini, HBD selalu digelar di tempat-tempat wisata alam Indonesia yang Indah. Pangandaran (2009), Kiara Payung, Jatinangor (2010), Bromo, Pasuruan (2011), komplek Candi Prambanan, Yogyakarta (2012), Tanjum Tum, Banten (2013) dan kini Pantai Pandawa, Badung, Bali [2014].

Dengan tema ‘Satu Hati Harmoni Indonesia’ di tahun 2014, bertujuan menyatukan para bikers Honda yang datang dari seluruh penjuru nusantara dalam satu hati kebersamaan, dan satu harmoni berbagi kepedulian bagi Indonesia.

“Satu Hati Harmoni Indonesia yang menjadi tema HBD tahun ini terinspirasi dari besarnya semangat kebersamaan, dan kesedian ribuan bikers untuk hadir di setiap tahun pelaksanaan HBD. Acara ini menjadi bentuk apresiasi AHM atas kesetiaan terhadap produk sepeda motor Honda dan kekompakan mereka dalam menggerakkan sesama pecinta sepeda motor Honda dalam satu wadah yang juga aktif melakukan beragam kegiatan yang positif bagi masyarakat”, kata Isti.

“Dan di tahun ini kami bersama para bikers pun mengadakan kegiatan sosial yang berbeda seperti biasanya. Di tahun ini kami akan melestasrikan terumbu karang. Selain itu para bikers pun akan mendapatkan asuransi selama 1 minggu sebelum acara, dan seminggu setelah acara dengan berlangsung. Dan setiap bikers pun hanya mendaftarkan diri sebesar Rp 5.000,” tambahnya.