Last Updated on September 8, 2014 by
GILAMOTOR.com – PT. TVS Motor Company Indonesia [TMCI] meluncurkan dua motor sport murah di Jakarta Fair, Sabtu 14 Juni 2014.
Dua motor sport murah itu dilebeli TVS Max dan TVS Max Semi Trail. Kedunya dibekali mesin yang sama berkapasitas 125cc yang diklaim mampu memproduksi tenaga hingga 8,10 kW pada 8.000 rpm dengan torsi puncak 10.8 Nm pada 5.500 rpm.
Mesinnya diklaim irit bensin. “Hasil pengujian kami, konsumsi bahan bakarnya 58 km per liter, sedangkan TVS Max Semi Trail 53 km per liter,” ucap Herry Budijanto Dragono, Chief Marketing Officer PT TMCI.
TVS memasarkan Max seharga Rp 12,6 juta sementara Max Semi Trail dijual Rp 12.9 juta.
Bersamaan dengan peluncurannya, TVS memberikan program harga khusus untuk 50 pembeli pertama. Bagi 50 pembeli pertama mendapatkan potongan harga.
“50 pembeli pertama TVS Max di event Jakarta Fair akan mendapat harga khusus, yakni Rp11,9 juta. Ini merupakan motor sport termurah di Indonesia dibanding kompetitor,” tutup Herry.
Teks: Joppie | Editor: Jayadi | Foto: Joppie