Last Updated on June 13, 2016 by Bang Gilmot
Gilmoters pecinta kejuaraan World Superbike Championship (WSBK)? Jika iya, tentunya sudah tidak asing lagi dengan motor tunggangan dua rider andalan Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea dan Tom Sykes. Yup, Kawasaki ZX-10R 2016. Kini PT Kawasaki Indonesia resmi menghadirkannya di Indonesia dan memamerkannya di Jakarta Fair Gilmoters mulai 10 Juni – 17 Juli 2016.
Memang performa Kawasaki ZX-10R di kancah kejuaraan WSBK tidak diragukan lagi Gilmoters. Titel juara dunia pernah diboyongnya, sebut saja musim 2013 dan 2015. Bahkan di kejuaraan balap motor produksi masal musim 2016, pembalap Kawasaki mendominasi. Jadi tidak salah deh jika PT KMI memboyong motor tersebut ke Indonesia.
New Kawasaki ZX-10R ini telah mengalami serangkaian peningkatan, baik dari segi performa hingga desainnya Gilmoters. Tidak lain untuk meraih lap time yang lebih cepat di sirkuit. Dibekali mesin 4 silinder segaris 988 cc, motor ini diklaim mampu menyemburkan tenaga maksimal 200 hp. Hantaran tenaganya pun diklaim merata hingga ke tenaga puncak.
Pengembangan mesin juga menjadikan tenaganya lebih kuat pada rentang rpm rendah-menengah untuk akselerasi lebih cepat saat keluar dari tikungan di sirkuit. Crankshaftnya pun lebih ringan sehingga diklaim menghasilkan karakter mesin quick-revvingdan handling lebih ringan. Ditunjang gear ratio ideal untuk sirkuit (Close ratio), menghasilkan akselerasi pada putaran rendah-menengah lebih kuat, membuat motor lebih cepat keluar dari tikungan.
Dari segi desain, pada bagian bodi depan juga dibuat lebih besar untuk menghasilkan resistan yang lebih rendah terhadap angin. Sistem redam kejutnya pun hasil pengembangan dari kejuaraan WSBK loh Gilmoters. Suspensi depan dan belakang berlabel Showa yang diklaim meningkatkan kenyamanan pengendalian dan stabilitas pengereman. Untuk menunjang performa ZX-10R, sistem perangkat pengereman high-spec dari Brembo yang merupakan komponen terbaik untuk model produksi masal pun diimplementasikan.
Untuk melengkapi dan menunjang potensi yang ada pada New Ninja ZX-10R ini, beragam perangkat elektronik ditanamkan pun ditanam. Seperti S-KTRC (Sport-Kawasaki Traction Control), KLCM (Kawasaki Lauch Control Mode), Cornering Management Function, Power Mode,serta perangkat KIBS (Kawasaki Intelligent anti-lock Brake System).
Gilmoters minat? Siapin deh dana sebesar Rp 460 juta (on the road Jabodetabekser).