Photo: FORWOT
0
1625

FORWOT Tetapkan Yamaha NMax sebagai Peraih Motorcycle of The Year 2015

Last Updated on October 22, 2015 by

GILAMOTOR.com – Forum Wartawan Otomotif (FORWOT) menetapkan Yamaha NMax sebagai peraih penghargaan sebagai Motorcycle of The Year (MOTY) 2015.

FORWOT kembali mengadakan sebuah gelaran bertajuk FMY 2015 sebagai apresiasi kepada APM terhadap produk yang sudah dilepas ke pasaran.

“Tahun ini sangat mengejutkan karena kami mendata sebanyak 42 sepeda motor yang akan harus dipilih sebagai peraih MOTY 2015. Kami ucapkan juga terima kasih kepada Adira Finance yang sudah bersedia mendukung penyelenggaraan FMY 2015,” buka Indra Prabowo, ketua umum FORWOT di lokasi penyelenggaraan acara di Balai Sarwono, Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Kamis (22/10/2015).

Proses penjurian dilakukan terhadap sepeda motor yang sudah diluncurkan pada periode Oktober 2014-September 2015. Tentu saja bukan hal yang mudah karena penjurian dilakukan secara independen dengan meliputi berbagai penilaian. Terlebih, pemilihannya melibatkan 25 juri dari jurnalis perwakilan media cetak dan online.

“Dewan juri merefleksikan kelompok-kelompok konsumen. Mereka memilih berdasarkan banyak faktor seperti desain, teknologi, performa, harga sampai masalah layanan purna jual,” ungkap Ricky Setiawan, ketua dewan juri FMY 2015.

“Pemilihan sepeda motor terbaik ini juga berlangsung sangat independen tanpa ada intervensi dari pihak mana pun,” tambahnya.

Setelah penjurian yang dilakukan selama 3 minggu sejak awal Oktober 2015, juri FMY mendapatkan 5 nominasi sepeda motor terbaik calon pemenang FMY 2015. Mereka adalah Honda CB150R StreetFire, Honda Sonic 150R, Honda Vario 150 eSP, Yamaha NMax dan Kawasaki KLX 150.

Yamaha NMax berhasil meraih poin tertinggi (dengan nilai 184) dalam sebuah seleksi final yang melibatkan empat sepeda motor terfavorit lainnya yaitu Honda CB150R Streetfire (133,5), Honda Vario 150 eSP (132), Honda Sonic 150R (98.5), dan Kawasaki KLX150 (77).

“Alhamdulillah, terima kasih kepada FORWOT yang mempercayakan Yamaha NMax menjadi Motorcycle of The Year 2015,” kata Mohammad Masykur, Assistant GM Marketing PT YIMM.

Dirinya berujar Yamaha NMax layak dijadikan pilihan masyarakat Indonesia. Mesin dengan teknologi Blue Core yang irit dan bertenaga ditambah teknologi VVA menjadikan NMax sangat nyaman dikendarai. Rem ABS juga membuat NMax lebih aman serta desain Max series yang mendunia menjadikan pengendaranya tampil percaya diri,” lanjutnya.

Penelengggaraan FMY kali ini juga sekaligus dijadikan penetapan bahwa FMY akan digelar setiap tahun. FMY sendiri sudah berlangsung sejak 2006 silam yang menetapkan Yamaha Jupiter MX sebagai pemenang.

Sementara 2008 Yamaha V-Ixion, Honda MegaPro di 2010, Honda Vario 125 PGM-FI (2012 dan Yamaha YZF-R25 (2014). Tahun ini (2015) Yamaha kembali memboyong piagam MOTY 2015 dengan grafir Yamaha NMax. Selamat!